Tambah Lagi, Klaster Ponpes Harjasari Bogor Bertambah Capai 93 Santri Positif

- 17 Juni 2021, 20:27 WIB
Para santri dari Pondok Pesantren Bina Madani, Harjasari, Kota Bogor menjalani PRC, setelah 32 santri dinyatakan positif Covid-19.
Para santri dari Pondok Pesantren Bina Madani, Harjasari, Kota Bogor menjalani PRC, setelah 32 santri dinyatakan positif Covid-19. /Pemkot Bogor

 

ISU BOGOR - Kasus penularan Covid-19 di Kota Bogor masih terus mengalami peningkatan. Dari klaster pondok Pesantren Harjasari Bogor dilaporkan 93 orang terkonfirmasi positif. Angka itu bertambah dari 32 orang pada pekan lalu.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Bogor, hingga, Rabu 16 Juni 2021 malam, secara akumulatif ada sebanyak 93 orang terkonfirmasi positif Covid-19. Konfirmasi masih sakit  69 orang dan konfirmasi selesai/sembuh 24 orang.

Dari 93 kasus positif, 69 orang Konfirmasi masih sakit, 6 orang isolasi di rumah dan 63 dirawat. Dari 63 orang yang dirawat, 45 orang di BPKP Ciawi, 2 di Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) dan 16 orang masih di pondok pesantren.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ultimatum 700 Ribu Warga Kota Bogor Divaksin Selesai Agustus 

“Ada penambahan 18 orang kasus positif (15 santri putri dan 3 santri putra) pada 16 Juni. 2 orang santri putri di rujuk ke RSPP dengan dijemput ambulans dari RSPP atas keinginan orang tuanya. 16 orang santri sementara isolasi di pondok, karena ruangan di BPKP masih full,” kata Kepala Dinkes Kota Bogor, Sri Nowo Retno, Kamis 17 Juni 2021

Berdasarkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor, terdapat 453 orang penghuni Pondok Pesantren Bina Madani, terdiri atas 176 orang santri putri, 222 orang santri putra, pengurus putri 34 orang, pengurus putra  21 orang. Semuanya telah dilakukan pemeriksaan Covid 19 dengan hasil Positif 93 orang.

Sebelumnya, Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bogor, Bima Arya menegaskan, khusus untuk pendidikan tatap muka (PTM) sementara dihentikan simulasinya sampai dengan waktu yang ditentukan kemudian. Hal ini mengantisipasi beberapa klaster yang timbul dari lembaga pendidikan.

Baca Juga: Hari Ini 204 Kasus Baru, Angka Covid-19 Kota Bogor Naik Tiga Kali Lipat 

“Laporan terakhir di Pesantren Bina Madani sudah ada 93 kasus, hari ini bertambah 18 kasus lagi,” sebutnya.

Halaman:

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x