9 Orang Dilarikan ke RS Usai Kilang Pertamina Dumai Meledak

- 2 April 2023, 07:57 WIB
Sedikitnya sembilan pekerja dilarikan ke rumah sakit akibat insiden ledakan kilang milik PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit Dumai, Riau, pada Sabtu malam 1 April 2023.
Sedikitnya sembilan pekerja dilarikan ke rumah sakit akibat insiden ledakan kilang milik PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit Dumai, Riau, pada Sabtu malam 1 April 2023. /PMJ News
ISU BOGOR - Sedikitnya sembilan pekerja dilarikan ke rumah sakit (RS) akibat insiden ledakan kilang milik PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit Dumai, Riau, pada Sabtu malam 1 April 2023.

Area Manager Communication, Relations & CSR KPI Refinery Unit Dumai Agustiawan, dalam keterangan resmi terbarunya menjelaskan para korban telah mendapatkan pertolongan pertama.

"Jumlah korban yang mendapatkan first aid karena terkena pecahan kaca bertambah dari 5 orang menjadi 9 orang," ungkap Agustiawan sebagaimana dikutip Antara, Minggu 2 April 2023.

Lebih lanjut, Agustiawan menjelaskan sembilan orang yang mengalami luka-luka tersebut, sebagian besar merupakan petugas yang berada di ruang operator.

Baca Juga: Ini Kata Kementerian BUMN soal Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Menurut Agustiawan para pekerja yang dilarikan ke RS itu umumnya mengalami luka-luka akibat pecahan kaca. Ia menjelaskan, para korban luka hingga saat ini masih di RS Pertamina Dumai untuk mendapatkan perawatan.

Saat ini, semuanya sudah kembali ke rumah masing-masing setelah mendapatkan perawatan. Diketahui, kilang Pertamina Refinery Unit II dilaporkan meledak pada Sabtu 1 April malam pukul 22.40 WIB.

Akibat kejadian itu, tak hanya sembilang orang yang mengalami luka, tapi beberapa rumah warga dan rumah ibadah, khususnya yang berdekatan dengan kilang, mengalami kerusakan minor.

Agustiawan menjelaskan, KPI Refinery Unit Dumai berjanji segera menanggulangi kerusakan yang terjadi sehingga masyarakat dapat kembali nyaman beraktifitas.

Baca Juga: Kronologi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Detik-detik Ledakan Terekam Kamera Warga

Ia menambahkan, saat ini KPI Refinery Unit Dumai sedang membentuk tim pemulihan atau recovery yang melibatkan pemerintah daerah (Pemda), aparat penegak hukum, serta perwakilan masyarakat untuk mempercepat langkah pemulihan.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x