Fahri Hamzah Singgung Pemimpin yang Tak Paham Cara Hentikan Korupsi, Sindir Siapa?

- 26 April 2022, 13:45 WIB
Fahri Hamzah
Fahri Hamzah /Instagram/fahrihamzah//

ISU BOGOR - Politisi Partai Gelora Fahri Hamzah baru-baru ini menyinggung soal pemimpin yang tak paham cara menghentikan korupsi dan perpecahan.

Hal itu Fahri Hamzah sampaikan lewat pernyataannya di media sosial Twitter pada Selasa, 26 April 2022.

Cuitan itu membuat sejumlah warganet menduga-duga siapa pemimpin yang disindir oleh Fahri Hamzah.

Baca Juga: Usai Beli Twitter, Elon Musk dapat Pujian dari Donald Trump: Dia Adalah Orang yang...

Dalam cuitannya, Fahri mengatakan, jika para pemimpin tak mengerti cara menghentikan korupsi dan perpecahan, berarti mereka sudah tidak sanggup bekerja.

Fahri pun mempertanyakan mengapa pemimpi seperti itu masih sibuk ngantor atau bekerja.

"Jika para pemimpin tidak mengerti cara menghentikan perpecahan dan korupsi seperti yang mereka sebut berarti sebenarnya dia sudah tidak sanggup bekerja," tutur Fahri dikutip Isu Bogor, Selasa, 26 April 2022.

Baca Juga: Johnny Depp Disebut Overacting saat di Pengadilan Melawan Amber Heard, Howard Stern: Dia Narsisis Besar

"Terus kenapa masih ngantor?" sambungnya.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x