17 Bencana Kota Bogor, Jalan di Mekarwangi Amblas 4 Meter

- 9 Mei 2021, 11:03 WIB
Lokasi longsor di Jalan kayumanis- kencana RW 14 Kelurahan Mekarwangi, Kecamatan Tanah Sareal, kota Bogor, Sabtu 8 Mei 2021
Lokasi longsor di Jalan kayumanis- kencana RW 14 Kelurahan Mekarwangi, Kecamatan Tanah Sareal, kota Bogor, Sabtu 8 Mei 2021 /BPBD Kota Bogor

 

ISU BOGOR  – Hujan deras yang melanda Bogor pada Sabtu 8 Mei 2021 malam mengakibatkan sejumlah kejadian bencana di Kota Bogor. Tercatat sebanyak 17 kejadian dan sebagian besar peristiwa longsor dan jalan di Mekarwangi, Tanah Sareal amblas.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Bogor Theo Patricio menuturkan, hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur Kota Bogor sejak Sabtu petang, menyebabkan beberapa kejadian bencana di Kota Bogor.

Berdasarkan hasil laporan, tercatat 17 kejadian terdiri dari 8 kejadian longsor, 3 banjir lintasan, dan sisanya sebanyak 6 kejadian rumah rusak akibat tertiup angin dan sebagian besar bencana terjadi berada di Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor.

Baca Juga: Sabtu Malam Secara Spontan Jokowi Bagikan Sembako bagi Warga Bogor 

“Sebetulnya 6 kecamatan di Kota Bogor berpotensi bencana. Tetapi kejadian yang paling sering terjadi di sempadan DAS Ciliwung dan Cisadane,” kata Theo, Minggu 9 Mei 2021.

Kata dia, dari belasan kejadian itu, peristiwa longsor di Lokasi Jalan Kayumanis - kencana RW 14 Kelurahan Mekarwangi, Kecamatan Tanah Sareal, kota Bogor. Longsor dengan panjang 8 meter dan tinggi 3 meter terjadi akibat hujan dengan intensitas deras dan tergerusnya pondasi tanah oleh aliran air kali Cigedekulon di bawah.

“Akibatnya ada beberapa rumah di sekitar kejadian terdampak. Sementara setengah badan jalan sepanjang 4 meter dan lebar 2 meter juga amblas. Sehingga hanya bisa dilalui kendaraan motor,” papar Theo.

Baca Juga: Pekan Belanja Lebaran, Dedie Cek Protokol Kesehatan Mal Ekalokasari Bogor 

Pascakejadian itu, BPBD Kota Bogor sudah memberikan laporan kepada pihak kecamatan, dan dinas terkait untuk bisa segera diperbaiki dengan membuat talud.

Halaman:

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x