Info Jadwal Buka Tutup One Way Jalur Puncak Bogor saat Libur Natal dan Tahun Baru, Ini kata Kapolres

- 26 Desember 2020, 11:14 WIB
Ilustrasi ribuan kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak, Bogor mengantre selepas Gerbang Tol Ciawi akibat terjebak sistem one way yang sedang diberlakukan Satlantas Polres Bogor dalam mengurai kemacetan di jalur Puncak saat libur panjang akhir pekan dan HUT ke-75 RI, pada pukul 15.36 WIB, Minggu, 16 Agustus 2020.
Ilustrasi ribuan kendaraan dari arah Jakarta menuju Puncak, Bogor mengantre selepas Gerbang Tol Ciawi akibat terjebak sistem one way yang sedang diberlakukan Satlantas Polres Bogor dalam mengurai kemacetan di jalur Puncak saat libur panjang akhir pekan dan HUT ke-75 RI, pada pukul 15.36 WIB, Minggu, 16 Agustus 2020. /Iyud Walhadi/Isu Bogor/Iyud Walhadi

ISU BOGOR - Semakin melonjaknya kasus Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor kembali memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Pra Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB), 23 Desember 2020 hingga 8 Januari 2021.

Petugas gabungan juga dipastikan akan rutin menggelar razia masker dan protokol kesehatan di sejumlah titik perbatasan dan kawasan wisata di Puncak Bogor. Namun demikian, jalur Puncak Bogor tetap akan memberlakukan one way pada Sabtu dan Minggu.

Informasi diperoleh meski pihak Polres Bogor tidak menetapkan aturan yang baku tentang sistem one way (satu jalur) atau buka tutup jalur dalam mengurai kemacetan di jalur Puncak Bogor.

Baca Juga: UPDATE: 3 Kecamatan di Puncak Bogor Masih Zona Merah, 40 Orang Positif Corona

Baca Juga: Liburan ke Puncak Bogor, Wisatawan Wajib Tahu Tiga Kecamatan Ini Masuk Zona Merah COVID-19

Baca Juga: Info Jadwal Buka Tutup One Way Jalur Puncak Bogor, Sabtu dan Minggu Diluar Libur Panjang

Arus lalu lintas di kawasan Puncak Bogor di hari pertama libur natal 25 Desember 2020 ramai lancar.*
Arus lalu lintas di kawasan Puncak Bogor di hari pertama libur natal 25 Desember 2020 ramai lancar.* Isu Bogor/Iyud Walhadi

"Pemberlakuan satu arah di jalur Puncak selama operasi lilin Lodaya 2020 (21 Desember 2020 sampai dengan 4 Januari 2020) dan pada 31 Desember 2020 menjelang malam tahun baru 2021 akan diberlakukan sistem buka tutup Yang bersifat situasioal," ungkap Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy, Jumat 25 Desember 2020.

Ia melanjutkan, situasional disini artinya melihat situasi dan kondisi kepadatan arus lalu lintas berdasarkan penerapan protokol kesehatan.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x