Muak dengan Pelaku Penembakan Massal, Joe Biden: Mereka Punya Masalah Kesehatan Jiwa

- 25 Mei 2022, 10:57 WIB
Presiden AS Joe Biden
Presiden AS Joe Biden /Antara

ISU BOGOR - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengaku muak dengan pelaku penembakan atau pembantaian massal yang kerap terjadi di berbagai negara.

Hal itu Joe Biden ungkap untuk menanggapi tragedi berdarah pembakan SD di Texas, Amerika Serikat, Selasa, 24 Mei 2022.

Dalam pidatonya, Joe Biden menanyakan kenapa banyak orang yang tega melakukan penembakan massal di dunia ini.

Baca Juga: Presiden AS Joe Biden Kecam Keras Tindakan Penembakan Massal SD di Texas: Saya Muak...

"Penembakan massal ini benar-benar terjadi di beberapa negara di seluruh dunia. Kenapa?" kata Biden.

Biden pun berasumsi bahwa para pelaku pembantaian massal memiliki maslah kesehatan jiwa yang serius.

"Mereka memiliki masalah kesehatan jiwa. Mereka memiliki perselisihan pribadi di negeri orang," kata Biden.

Baca Juga: 21 Orang Tewas Dalam Tragedi Penembakan SD di Texas, Pelaku Berusia 18 Tahun

Lebih lanjut, Biden mengatakan bahwa frekuensi tragedi penembakan massal yang terjadi di Amerika Serikat tidak pernah terjadi di negara-negara lain.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x