Info Penyekatan Ganjil Genap Hari Ini, Rabu, 25 Mei 2022, Simak Jadwal Operasinya di Sini

- 25 Mei 2022, 14:25 WIB
Info penyekatan ganjil genap Jallur Puncak.
Info penyekatan ganjil genap Jallur Puncak. /TMC Polres Bogor/

ISU BOGOR - Berikut info penyekatan ganjil genap di Jalur Puncak Bogor hari ini, Rabu, 25 Mei 2022. Simak baik-baik jadwal operasinya.

Jelang hari libur nasional besok, Kamis, 26 Mei 2022, Sat Lantas menginformasikan bahwa akan dilakukan penyekatan ganjil genap.

Berdasarkan jadwal yang telah diinformasikan, sistem ganjil genap tersebut dimulai hari ini, Rabu, 25 Mei 2022, pukul 14.00 WIB.

Baca Juga: Info Penyekatan Ganjil Genap Jalur Puncak Akhir Mei 2022 Terbaru, Ini Jadwal Lengkapnya

Penyekatan akan terus digencarkan oleh Sat Lantas Polres Bogor hingga tanggal 29 Mei 2022, pukul 21.00 WIB.

Itu artinya, pengguna jalan harus memerhatikan pelat nomor kendaraan jika akan melintasi Jalur Puncak di tanggal 25 hingga 29 Mei 2022.

"Pemberlakuan no pol kendaraan ganjil genap di Jalur Puncak pada hari Rabu, 25 Mei 2022, pukul 14.00 WIB," jelas Sat Lantas Polres Bogor.

"Sampai dengan Minggu, 29 Mei 2022, pukul 21.00 WIB," sambungnya.***

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x