Wisata Alam di Bogor yang Jarang Diketahui, Liburan ke Sini Jadi Ingat Cita-cita

- 8 Februari 2022, 23:48 WIB
Bukit Cita-cita
Bukit Cita-cita /Muhamad Husni Tamami/Isu Bogor

ISU BOGOR - Bogor merupakan salah satu daerah di Jawa Barat yang memiliki berbagai destinasi wisata. Mulai dari alam, keluarga, kuliner, hingga air terjun.

Salah satu destinasi alam di Bogor yang jarang diketahui adalah Bukit Cita-cita. Tempat wisata ini memang bisa disebut baru dibanding wisata-wisata lainnya di Bogor.

Bukit Cita-cita merupakan tempat wisata yang sering dijadikan tempat berkemah. Lokasinya berada di Kampung Cisuren, Desa Tugu Utara Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Wisata Bogor Rasa Eropa yang Jarang Diketahui, Lokasinya Instagramable Banget

Pemandangan Bukit Cita-cita jangan diragukan lagi. Kamu akan melihat Gunung Gede dan Pangrango lebih jelas dari bukit ini.

Bukan itu saja, pemandangan saat malam hari juga tak kalah indah.

Lokasi Bukit Cita-cita mudah diakses. Jaraknya sekitar 1,5 km dari Jalan Raya Puncak.

Baca Juga: 5 Wisata Hits di Bogor yang Wajib Dikunjungi, Nomor 3 Paling Lengkap Fasilitasnya

Untuk memudahkan, kamu bisa menggunakan Google Maps dan menulis kata kunci 'Bukit Cita-cita'. ***

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x