Bakal Naik 3 Kali Lipat, Cek Daftar Harga Mie Instan Hari Ini di E-Commerce dan Grosir

- 9 Agustus 2022, 13:47 WIB
Cek harga mie instan di e-commerce dan grosir sebelum harganya naik 3 kali lipat.
Cek harga mie instan di e-commerce dan grosir sebelum harganya naik 3 kali lipat. /Instagram/indomie/

ISU BOGOR - Isu yang menyebut bahwa harga mie instan bakal naik imbas perang Rusia dan Ukraina ternyata semakin benar adanya.

Baru-baru ini, Menteri Pertanian (Mentan) RI Syahrul Yasin Limpo mengatakan bahwa harga mie instan bakal naik hingga 3 kali lipat di pasaran, baik di e-commerce maupun di toko grosir.

Sebab itu, ada baiknnya masyarakat mengecek daftar harga mie instan per hari ini untuk mengetahui apakah harganya sudah naik atau belum.

Baca Juga: Harga Mie Instan Bakal Naik hingga 3 Kali Lipat, Dampak Perang Rusia-Ukraina

Berdasarkan pantauan Isu Bogor di e-commerce Shoope, harga per 5 buah Indomie kuah rasa ayam bawang dibanderol Rp16.500.

Itu artinya, harga per 1 buah Indomie kuah rasa ayam bawang itu adalah Rp3.300. Sementara di warung-warung grosir harganya masih di angka Rp2.500 hingga Rp3.000.

Harga yang sama juga dipatok pada Indomie goreng, yakni Rp16.500 per 5 buah, yang mana Rp3.300 per 1 buah.

Baca Juga: Hand Dryer Viral di TikTok, Video Mengerikan Ini Bikin Netizen Takut Pakai Alat Pengering Tangan

Demikian pula ntuk Indomie kuah dan goreng varian lainnya, rata-rata harganya Rp3.300 per 1 buah di e-commerce Shoope.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x