Ini Pernyataan Koordinator BEM SI soal Orde Baru yang Tuai Pro Kontra Publik di Medsos

- 16 April 2022, 16:38 WIB
Koordinator Pusat BEM SI Kaharuddin
Koordinator Pusat BEM SI Kaharuddin /Tangkapan layar/HOTROOM/kanal YouTube metrotvnews/

ISU BOGOR - Koordinator Pusat BEM SI Kaharuddin mendadak banjir pro kontra publik di media sosial (medsos) usai melontarkan pernyataan yang menyinggung Orde Baru.

Pernyataan itu dilontarkan koordinator BEM SI dalam acara Hotman Paris, HOTROOM di Metro TV beberapa waktu lalu.

Dalam pernyataannya, Kaharuddin membandingkan soal kesejahteraan dan kebebasan rakyat Indonesia di masa Orde Baru dan Reformasi.

Baca Juga: Debat dengan Hotman Paris, Koordinator BEM SI Banjir Kritik di Medsos hingga Trending

Awalnya, ia menyampaikan bahwa seharusnya presiden dan para menteri jangan terpaku pada pesta demokrasi 2024, melainkan perhatikan kesejahteraan rakyat saat ini.

"Kami ingin menyatakan bahwa presiden jangan fokus di pesta demokrasi di tahun 2024 ataupun pembantu presiden, menteri-menteri," kata Kaharuddin dikutip Isu Bogor dari HOTROOM Metro TV, Sabtu, 16 April 2022.

Kemudian, Hotman Paris menanyakan tuntutan apa yang mahasiswa bawa di dalam demo yang mereka lancaran baru-baru ini.

Baca Juga: Usai Demo 11 April, BEM SI Malah Jadi Bulan-bulanan Publik di Medsos karena Hal Ini

Dengan tegas, Kaharuddin menjawab bahwasanya kesejahteraan dan kebebasan rakyatlah yang sedang mereka perjuangkan.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x