Haris Azhar Klaim Banyak Warga Terdampak Penggusuran Sentul City Bersama Rocky Gerung: Semua Punya Keberanian

- 16 September 2021, 17:09 WIB
Haris Azhar Klaim Banyak Warga Terdampak Penggusuran Sentul City Bersama Rocky Gerung: Semua Punya Keberanian Melawan
Haris Azhar Klaim Banyak Warga Terdampak Penggusuran Sentul City Bersama Rocky Gerung: Semua Punya Keberanian Melawan /Kolase foto @rockygerung.official @harisazhar

ISU BOGOR - Kuasa Hukum Rocky Gerung, Haris Azhar mengklaim seluruh warga Desa Bojongkoneng, Babakanmadang, Kabupaten Bogor memiliki keberanian yang sama dengan kliennya untuk melawan penggusuran Sentul City.

"Udah banyak warga, saya belum menghitung. Semuanya (warga Desa Bojongkoneng yang terdampak penggusuran) punya rencana, punya keberanian dan ingin maju melawan situasi ini," kata Haris Azhar di Channel YouTube Refly Harun, Kamis 15 September 2021.

Haris Azhar menyebutkan dari kasus Rocky Gerung versus Sentul City tentang sengketa tanah ini. Menurutnya, perusahaan properti yang baik juga banyak.

Baca Juga: Gerakan Tutup Kuping Trending, Rocky Gerung Ikuti Netizen: Gejala Baru Politik Indonesia

"Tapi memang Sentul City ini kalau saya perhatikan. Ya saya nggak mau ngeklaim saya ini gimana ya, tapi kalau melihat dari beberapa hari ini, banyaknya yang muncul protes lain-lain ini. Sentul City ini memang, dalam mendapatkan izin prinsip ribuan hektar untuk rencana property, tapi saya menyangsikan," ungkap Haris Azhar.

Menurut Haris Azhar, meragukan rencana Sentul City untuk membangun properti itu tidak didukung dengan komunikasi, informasi dan kesepakatan terhadap warga yang ada didalamnya.

"Kenapa? karena orang kalau mau dapat izin prinsip, izin lokasi, dia harus paling tidak punya jumlah dalam mayoritas kesepakatan dengan sejumlah orang yang ukuran yang banyak. Persetujuan bahwa mereka perusahaan ini mau mengembangkan," ungkap Haris Azhar.

Baca Juga: Tak Ambil Pusing, Kementerian Agraia Akan Cek Dokumen Rocky Gerung dan Sentul City

Maka dari itu, Haris Azhar menduga bahwa Sentul City bisa mendapatkan izin prinsip atau izin lokasi itu tanpa ada dialog yang cukup dengan warga.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x