Simak, Cigombong Terbanyak Positif Corona di Kabupaten Bogor Kemarin Didominasi Remaja 17

- 30 September 2020, 20:35 WIB
Data grafis update kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor per Selasa 29 September 2020
Data grafis update kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor per Selasa 29 September 2020 /Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor

ISU BOGOR - Penambahan kasus positif corona virus disease (Covid)-19 di Kecamatan Cigombong menjadi yang terbanyak di Kabupaten Bogor pada Selasa, 29 September 2020.

Dari data yang dirilis Satgas percepatan penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor, terdapat 50 kasus positif tambahan yang didominasi 21 orang atau hampir 50 persen berada di Kecamatan Cigombong.

Ternyata, dari detail data tersebut terungkap sebagian besar merupakan remaja berumur 17 tahun berjumlah 12 orang. Sementara sisanya ada empat remaja umur 16 tahun, empat orang umur 15 tahun dan satu orang umur 18 tahu. Sedangkan 29 orang positif corona lainnya tersebar di 13 Kecamatan lainnya dengan jumlah rata-rata 3 orang.

Baca Juga: Sekda Baru Kota Bogor Syarifah Cerdas, Hafal RPJMD hingga Janji Kampanye Bima Arya

Lalu tiga orang di Kecamatan Dramaga di atas umur 40 tahun dua di Kecamatan Cisarua di atas 25 tahun, dua di Megamendung lebih dari 50 tahun dan dua di Ciomas umur 23 dan 45 tahun.

Selanjutnya satu orang di Kecamatan Ciawi lanjut usia (lansia) 78 tahun, tiga orang di Cibinong 16 sampai 52 tahun, satu orang di Kemang 31 tahun, dua orang di Bojongede 25 dan 46 tahun, dua orang di Jonggol 34 dan 47 tahun dan empat orang di Caringin anak-anak tujuh hingga lansia 52 tahun.

Ditambah ada juga satu orang di Kecamatan Babakanmadang berumur 11 tahun, dua orang di Citeureup satu dan 48 dan 52 tahyn, dua orang di Tajurhalang satu dan 14 tahun serta dua orang di Gunungputri 41 dan 43 tahun.

Baca Juga: Besok, Jubir Satgas Corona Kabupaten Dilantik Bima Arya Sebagai Sekretaris Daerah Kota Bogor

Atas kejadian itu, Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor Syarifah Sopiah menjelaskan, total akumulatif kasus positif di Kabupaten berjumlah 1.805 kasus.

Halaman:

Editor: Linna Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x