Jumat Ini, Siang Malam Bogor Diprediksi Diguyur Hujan

- 3 Juli 2020, 06:21 WIB
Ilustrasi hujan.
Ilustrasi hujan. /PIXABAY/josemdelaa


Isu Bogor - Hampir semua wilayah 6 kecamatan yang ada di Kota Bogor, Jawa Barat diprediksi akan diguyur hujan siang hari hingga malam sekitar pukul 13.00-22.00 WIB, Jumat, 3 Juli 2020.

Dikutip isubogor.com dari laman bmkg.go.id situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Jumat 3 Juli 2020, Kota Bogor hanya akan ada waktu yang cerah pada pagi hingga menjelang siang hari.

Selanjutnya, dimulai sekitar pukul 13.00 WIB hujan dengan intensitas ringan hingga sedang akan tumpah di Kota Bogor.

 

Baca juga: Hadapi Tim Bukan Unggulan, Spurs Tunduk 3-1 Lawan Sheffield

Begitupun rata-rata wilayah Kabupaten Bogor yang diprediksikan cuaca sama. Hanya saja, wilayah Kecamatan Cibinong memiliki cuaca cerah lebih lama.

Pagi hingga sore hari, sekitar pukul 16.00 WIB, Kecamatan Cibinong masih cerah berawan. Sementara malam harinya, dimulai pukul 07.00-22.00 WIB hujan diperkiarakan akan turun bertahap ringan hingga sedang.

Kemudian untuk wilayah wisata Puncak Bogor, mulai dari Gadong hingga Cisarua diperkiarakan diguyur hujan sejak siang hari seperti wilayah lainnya.

 

Halaman:

Editor: Linna Syahrial

Sumber: PR Isu Bogor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x