Update Perang Israel-Hamas: Hampir 10 Ribu Warga Palestina Tewas

- 6 November 2023, 18:39 WIB
Hari ke-31 agresi di Jalur Gaza, mesin perang penjajah Israel membunuh dan melukai puluhan orang, Senin, 6 November 2023.
Hari ke-31 agresi di Jalur Gaza, mesin perang penjajah Israel membunuh dan melukai puluhan orang, Senin, 6 November 2023. /Foto/WAFA
ISU BOGOR - Hari ke-31 agresi di Jalur Gaza, mesin perang penjajah Israel membunuh dan melukai puluhan orang, Senin, 6 November 2023. Laporan Kementerian Kesehatan Palestina menyebutkan jumlah korban tewas sejauh ini mendekati 10.000 orang, sebagian besar anak-anak, wanita, dan orang tua.

Dengan terputusnya Internet dan semua komunikasi yang dilakukan Israel dari Jalur Gaza untuk ketiga kalinya dalam perang ini, Bulan Sabit Merah dan layanan sipil mengatakan krunya tidak dapat mencapai daerah yang dibom oleh Israel untuk membantu pencarian dan penyelamatan.

Sementara itu, pesawat tempur Israel menyerang dua rumah di Deir al-Balah dan al-Zawaydeh di Jalur Gaza tengah setelah tengah malam. Sebanyak 45 penghuninya tewas, sebagian besar anak-anak. Sementara pencarian korban selamat yang terperangkap di bawah reruntuhan terus berlanjut.

Baca Juga: Update Hari ke-30 Perang Gaza: 9.572 Warga Palestina Tewas Akibat Kebrutalan Penjajah Israel

"Tiga orang tewas dalam serangan terhadap sebuah rumah di Beit Hanoun di utara Jalur Gaza dibawa ke RS Indonesia di Beit Lahiya," tulis laporan kantor Berita Palestina WAFA News Agency, Senin, 6 November 2023.

Di Rafah, di selatan Jalur Gaza, enam orang tewas ketika sebuah pesawat tempur menargetkan sebuah rumah di sebelah barat Rafah.

Sementara itu dikutip dari Al Jazeera, Jalur Gaza kini telah dibagi menjadi dua bagian – utara dan selatan, oleh tentara Israel.

Perlahan-lahan, bagian selatan Gaza berubah menjadi kamp konsentrasi besar dan Israel memerintahkan orang-orang untuk pindah dari utara ke selatan dan kemudian menumpuk mereka di sana. Tampaknya ini adalah strategi baru.

Baca Juga: Pernyataan Sikap terhadap Situasi di Palestina, Forum Pemred PRMN: Kami Menyebutnya Penjajah dan Genosida

"Bagi masyarakat yang masih terdampar di Gaza bagian utara, tampaknya juga sangat sulit untuk mengungsi ke selatan," tulisnya dalam laporan berita Al Jazeera.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x