Berseberangan Dengan Trump Covid-19, Pakar Epidemiologi Teracam

- 8 Agustus 2020, 20:20 WIB
Presiden Amerika Serikat Donald Trump. AP News
Presiden Amerika Serikat Donald Trump. AP News /

 

ISU BOGOR – Berseberangan dengan kebijakan Presiden Donald Trump terkait Covid-19, seorang pakar epidemiologi Dr Anthony Fauci mengaku hidupnya terancam.

Kepada AFP, Fauci mengatakan, dia bersama keluarganya telah meminta pengamanan berkelanjutan karena pelecehan dan ancaman kematian dari orang-orang yang marah atas panduannya terkait pandemi Covid-19.

Fauci secara terbuka berseberangan pendapat dengan Presiden Donald Trump dan para penasihatnya terkait krisis Covid-19, termasuk rencana AS membuka kembali sekolah dan perekonomian.


Baca Juga: Kehilangan Penis, Pria Ini Membuat Baru Lalu Menempelkanya di Lengan Kiri

“Hal-hal tidak terduga yang muncul akibat krisis di dunia, membawa keluar yang terbaik dan terburuk dari orang-orang, dan membuat ancaman kematian kepada keluarga saya serta melecehkan putri-putri saya ke titik di mana saya harus mendapatkan keamanan. Ini luar biasa,” kata Fauci dalam satu sesi wawancara.

Pada Kamis, AS mencabut peringatan untuk menghindari seluruh perjalanan asing, tapi kembali mempertimbangkan masing-masing negara berdasarkan kasus per kasus.

“Dengan kondisi kesehatan dan keselamatan meningkat di beberapa negara dan secara potensial memburuk di tempat lain, departemen kembali kepada sistem kami sebelumnya,” sebut pernyataan otoritas AS.

Baca Juga: ‘Gilang Bungkus’ Ditangkap, Status Mahasiswanya pun Dicabut 

Halaman:

Editor: Chris Dale

Sumber: AFP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x