Amerika Tembus 70.000 Kasus Baru Covid-19

- 19 Juli 2020, 09:00 WIB
VIRUS SARS-CoV-2 yang menyebabkan COVID-19, diambil dari seorang pasien Amerika Serikat saat diteliti laboratorium.*
VIRUS SARS-CoV-2 yang menyebabkan COVID-19, diambil dari seorang pasien Amerika Serikat saat diteliti laboratorium.* //Institut Kesehatan Nasional/AFP



ISU BOGOR - Angka kasus baru Covid-19 di AS menembus 70.000 kasus dalam dua hari berturut-turut. Menurut data Johns Hopkins University, terdapat 71.558 kasus baru.

Menurut analisa CNBC, per Sabtu 18 Juli 2020, angka kasus baru per hari naik 18,34 persen dibanding seminggu sebelumnya.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca : Minggu Pagi Puncak Bogor Cerah Berawan, Sore Hujan

AS memimpin jumlah kasus Covid-19 di seluruh dunia dengan 3,66 juta kasus dan 139.480 orang meninggal dunia, tertinggi dibandingkan negara-negara lainnya.

Sebanyak 19 negara bagian mencatat rekor tertinggi persentase kenaikan kasus baru, di mana sebagian besar naik di atas 25 persen. Hampir semua 50 negara bagian mencatat kenaikan kasus baru, pasien rawat inap juga bertambah di 33 negara bagian, 14 di antaranya menembus rekor.

Baca Juga: Covid-19 Makin Masif, Pemrov Jabar Putuskan Perpanjangan PSBB Hingga 1 Agustus 2020

Florida dan Texas melaporkan 10.000 kasus baru Sabtu lalu. Dari semua tes Covid, 12 persen warga Florida dinyatakan positif, turun dari persentase sebelumnya 18 persen. Sementara di Texas, angkanya mencapai 17 persen Kamis lalu. Florida dan Texas adalah dua negara bagian yang kini menjadi episentrum Covid-19 di AS sejak membuka kembali aktivitas ekonomi dan sosialnya.***

Editor: Chris Dale

Sumber: CNBC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x