Rayakan Kemenangan di Kabul saat Pasukan AS Terakhir Tinggalkan Afghanistan, Taliban: Kami Bangga

- 31 Agustus 2021, 17:25 WIB
Rayakan Kemenangan di Kabul saat Pasukan AS Terakhir Tinggalkan Afghanistan, Taliban: Kami Bangga
Rayakan Kemenangan di Kabul saat Pasukan AS Terakhir Tinggalkan Afghanistan, Taliban: Kami Bangga /REUTERS/Mustafa Andaleb

ISU BOGOR - Tembakan perayaan dari pejuang Taliban menggema di seluruh Kabul saat pasukan AS terakhir meninggalkan Afghanistan, pada hari Selasa 31 Agustus 2021.

Taliban merayakannya dengan mengeluarkan tembakan sebelum fajar sekaligus menandai berakhirnya perang 20 tahun yang membuat milisi Islam lebih kuat daripada tahun 2001.

Rekaman video amatir yang didistribusikan oleh Taliban menunjukkan para pejuang memasuki bandara setelah pasukan AS terakhir terbang dengan pesawat C-17 satu menit sebelum tengah malam.

Baca Juga: Drama Penarikan Pasukan AS Terakhir Keluar dari Afghanistan, Tanda Berakhirnya Perang Terpanjang

"Ini adalah hari bersejarah dan momen bersejarah," kata juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid pada konferensi pers di bandara setelah keberangkatan.

"Kami bangga dengan momen-momen ini, bahwa kami membebaskan negara kami dari kekuatan besar," ungkapnya.

Ribuan tentara telah menghabiskan dua minggu yang mengerikan untuk melindungi pengangkutan udara puluhan ribu warga Afghanistan, Amerika, dan lainnya yang berusaha melarikan diri dari negara yang sekali lagi diperintah oleh gerilyawan Taliban.

Baca Juga: Wakil Ketua KPK Lili Pintauli Terbukti Langgar Etik, Netizen: Pecat!

Dalam mengumumkan selesainya evakuasi dan upaya perang. Jenderal Frank McKenzie, kepala Komando Pusat AS, mengatakan pesawat terakhir lepas landas dari bandara Kabul pada pukul 15:29 waktu Washington, atau satu menit sebelum tengah malam di Kabul.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x