Viral Sosok Ani Pina, Wanita yang Punya Wajah Mirip Jokowi, Kesehariannya Berjualan hingga Jadi Buruh Cuci

- 31 Agustus 2021, 11:26 WIB
Kolase foto Ani Pina dan Jokowi
Kolase foto Ani Pina dan Jokowi /Tangkapan layar kanal YouTube Paragram Official/Instagram @jokowi

ISU BOGOR - Jagat maya baru-baru ini heboh dengan kehadiran sosok Ani Pina, wanita asal Makasar yang wajahnya diduga mirip Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Berdasarkan keterangan dari pendakwah Amir Amri atau yang populer disebut Ustadz Delon, Ani Pina adalah seorang ibu rumah tangga yang kesehariannya menjadi buruh cuci dari rumah ke rumah.

Selain itu, Ani Pina juga berjualan makanan khas Makasar, Jalangkote, untuk menambah penghasilan sehari-harinya.

Baca Juga: VIRAL, Bima Arya Kaget Ada Saluran Air Zaman Belanda di Dekat Stasiun Bogor

"Kesehariannya bersama saya adalah seorang pembantu rumah tangga dari rumah ke rumah, buruh cuci dan kesehariannya hanya jual Jalangkote, salah satu makanan khas Makasar," ujar Ustadz Delon dikutip Isu Bogor dari kanal YouTube Paragram Official, Selasa, 31 Agustus 2021.

Diketahui, Ani Pina memiliki lima anak. Mereka tinggal di sebuah rumah kontrakan bersama dengan Ibu dan saudara wanita mirip Jokowi itu.

Ani Pina adalah seorang single parent, suaminya telah meninggal. Setiap bulan ia harus mengeluarkan kocek Rp500 ribu untuk membayar sewa rumah kontrakannya.

Baca Juga: Viral! Video Bocah 12 Tahun Ngaku 'Morotin' Cewek Buat Beli OOTD, Netizen: Ya Ampun...

Lebih lanjut, ibu lima anak itu mengaku bahagia tatkala mengetahui wajahnya mirip dengan Jokowi yang notabene Presiden Indonesia.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x