Rocky Gerung soal Heboh Kaisar Sambo Terbongkar: Kecemasan Besar Pejabat Polri

19 Agustus 2022, 13:06 WIB
Pengamat Politik Rocky Gerung menilai beredarnya skema Kaisar Sambo yang diduga terlibat dalam sindikat judi online membuat resah para pejabat Polri. /YouTube Rocky Gerung Official
ISU BOGOR - Pengamat Politik Rocky Gerung menilai beredarnya skema Kaisar Sambo yang diduga terlibat dalam sindikat judi online membuat resah para pejabat Polri.

"Jadi memang ada kecemasan besar, di kalangan pejabat Polri, sampai ke daerah. Ini terutama sudah mulai musim kompetisi, dan mereka nonton bola," kata Rocky Gerung.

Bahkan, Rocky Gerung mengingatkan judi online itu sangat terkait dengan pertandingan sepakbola di dunia, atau event-event yang lain.

Baca Juga: Viral Skema Kaisar Sambo dan Konsorsium 303, Dua Crazy Rich Surabaya Bantah Terlibat

"Jadi kegiatan ini memang memungkinkan orang menduga kuat, bahwa peta-peta (skema Kaisar Sambo) itu dibuat oleh mereka yang sedang bersaing," kata Rocky Gerung.

"Itu intinya tuh, ada yang masuk akal dan yang nggak masuk akal, tetapi selama tidak ada ketegasan dan kejelasan dari pak sigit, semua yang beredar itu akan diperbanyak," tegas Rocky Gerung.

Khususnya, kata Rocky Gerung, untuk menekan percepatan reformasi internal ditubuh Polri, agar bisa dituntun bersih.

Baca Juga: Kapolri Akui Kepercayaan Publik Menurun Akibat Kasus Ferdy Sambo: Pertaruhan Kita Bersama

"Tapi sekali lagi, bahwa kita sepakat yang hendak kita tuntun dan biar supaya utuh yaitu institusi kepolisian," katanya di Channel YouTube Rocky Gerung Offcial, Jumat 19 Agustus 2022.

Maka dari itu, kata Rocky Gerung, pentingnya mengingatkan agar peristiwa semacam ini betul-betul diselesaikan terlebih dahulu masalah dasarnya.

"Yaitu kriminalnya itu, supaya nanti, dari situ bisa bongkar lebih lanjut. Nanti kalau soal besar ini diperlihatkan, lalu seolah-olah kriminalnya hilang," ungkap Rocky Gerung.

Baca Juga: Bongkar Drama Pembunuhan Brigadir J, Mahfud MD: Sambo Sempat Undang Kompolnas Hanya untuk Nangis

Seperti diberitakan sebelumnya, baru-baru ini masyarakat dibuat geger dengan beredarnya gambar skema Kaisar Sambo dan Konsorsium 303 yang merujuk pada grafik dugaan bisnis judi online Irjen Ferdy Sambo.

Dalam skema Kaisar Sambo dan Konsorsium 303 tersebut, terdapat nama-nama sejumlah petinggi polri hingga warga sipil yang diduga terlibat skema bisnis judi online 303.

Skema Kaisar Sambo dan Konsorsium 303 itu semakin viral usai dua nama crazy rich Surabaya, yakni Tom Liwafa dan Steven Setiono, disebut terlibat.

Baca Juga: Terungkap! Ini yang Dilakukan AKP Rita Yuliana di Tengah Panasnya Isu Perselingkuhan dengan Ferdy Sambo

Mengetahui hal tersebut, baik Tom maupun Steven langsung membuat klarifikasi berisi bantahan terlibat bisnis judi online 303.

Dua crazy rich Surabaya itu sangat menyayangkan kabar viral yang menyeret nama mereka saat ini.

Dengan tegas, Tom dan Steven membantah terlibat skema bisnis judi online 303 maupun grafik Kaisar Sambo.

Baca Juga: Usai Ferdy Sambo Ditetapkan Tersangka Pembunuhan Brigadir J, Susno Duadji: Masih Banyak Kebohongan Lain

"Terima kasih sudah bikin hoax dan berhasil melambungkan nama saya meski memang itu termasuk pencemaran nama baik," kata Tom Liwafa melalui unggahan akun Instagram-nya.

"Gak ada (investasi), 100 persen investasi judi gak pernah," ujar Steven Setiono.

Seperti diketahui, gambar skema Kaisar Sambo dan Konsorsium 303 tengah viral di sejumlah media sosial.

Dalam skema tersebut tertulis sejumlah nama petinggi polri yang diduga terlibat dalam bisnis judi online 303 dalam Kaisar Sambo.

Menurut kabar terbaru, IPW telah bertindak dan akan menyelidiki kebenaran skema viral tersebut.***



Editor: Iyud Walhadi

Tags

Terkini

Terpopuler