Sopir Vanessa Angel Akui Main Ponsel Sebelum Kecelakaan, Jadi Tersangka? Ini Kata Polisi

6 November 2021, 22:04 WIB
Sopir Vanessa Angel Akui Main Ponsel Sebelum Kecelakaan, Jadi Tersangka? Ini Kata Polisi. /ANTARA FOTO/Syaiful Arif/

ISU BOGOR - Sopir Vanessa Angel, Tubagus Muhammad Joddy mengakui bahwa dirinya sempat bermain ponsel sebelum kecelakaan terjadi.

Hal tersebut setelah diinterogasi oleh penyidik Polda Jawa Timur dan disampaikan oleh Kasi Laka Subdi Gakkum Ditlantas Polda Jawa Timur Kompol Hendry Ferdinan Kennedy.

"Iya, katanya begitu saat diinterogasi," katanya seperti dilansir Isu Bogor dari Antara, Sabtu 4 November 2021.

Baca Juga: Ternyata Sopir Vanessa Angel Sempat Main Ponsel Sebelum Kecelakaan, Polisi: Kecepatan 120 KM per Jam

Selain itu, Kennedy juga mengatakan bahwa Joddy membawa kendaraan Vanessa Angel mencapai 120 kilometer perjam.

"Sopir mengaku 120 kilometer per jam," terangnya.

Saat ini polisi tengah mendalami lebih lanjut dugaan Joddy yang mengantuk saat mengendarai mobil Vanessa sebelum kecelakaan.

Baca Juga: Sosok Indigo Ini Sempat Ramal Bibi Ardiansyah Meninggal Setelah Sukses, Netizen: Ramalannya Tak Pernah Meleset

Terkait dinyatakan tersangka, Kennedy mengatakan bahwa hal tersebut bisa saja terjadi.

"Bisa, semua kemungkinan bisa," katanya.

"Cuman dia ditetapkan tersangka atau tidak nanti kami lihat perkembangan hasil penyidikan," ujarnya.

Baca Juga: Kondisi Gala Sky, Anak Vanessa Angel Sudah Bisa Tertawa, Adik Bibi: Dipeluk Nggak Mau Lepas

"Kami tidak bisa bilang sekarang karena masih proses. Selain itu, kondisi sopir belum bisa ditanyai lebih lanjut," tambahnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, kecelakaan tunggal yang terjadi di Tol Jombang Mojokerto KM 672 300/A pada Kamis 4 November 2021 pukul 12.36 WIB mengakibatkan Vanessa Angel dan suaminya Febri Ardiansyah meninggal.

Sedangkan sopir, anak, dan asisten rumah tangganya selamat dan mengalami luka-luka. ***

Editor: Chris Dale

Tags

Terkini

Terpopuler