Viral di Medsos Postingan BEM UI yang Kritik Presiden Jokowi: Berhenti Membual, Rakyat Sudah Mual!

27 Juni 2021, 08:52 WIB
Viral di Medsos Postingan BEM UI yang Kritik Presiden Jokowi: Berhenti Membual, Rakyat Sudah Mual! /

ISU BOGOR - Media sosial (medsos) baru-baru ini dihebohkan dengan postingan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) yang mengritik Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Sabtu, 26 Juni 2021.

Postingan tersebut beredar luas di medsos Instagram dan Twitter, alhasil menuai ragam komentar dari para warganet.

Dalam postingan, disebutkan bahwa Jokowi adalah 'King of Lip Service' atau raja pembual.

Baca Juga: Usai Viral Amel yang Mirip Nike Ardila Ingin Ikuti Jejak Karir Nike Ardila: Percaya Diriku Jadi Bangkit

BEM UI menyebut bahwa Jokowi kerap mengobral janji manis tetapi tak selaras dengan realita yang ada.

"Jokowi kerap kali mengobral janji manisnya, tetapi realitanya sering kali juga tak selaras. Katanya begini, faktanya begitu," tulis BEM UI dikutip Isu Bogor dari postingan Instagram-nya @bemui_official.

BEM UI membeberkan pula sejumlah fakta kebohongan yang telah dilakukan Jokowi kepada rakyat Indonesia.

Baca Juga: Viral RSUD Kota Bekasi Rawat Puluhan Pasien Covid-19 di Tenda Darurat

"Mulai dari rindu didemo, revisi UU ITE, penguatan KPK, dan rentetan janji lainnya. Semua mengindikasikan bahwa perkataan yang dilontarkan tidak lebih dari sekadar bentuk "lip service" semata," ungkap BEM UI.

"Berhenti membual, rakyat sudah mual!" lanjutnya.

Sejak postingan tersebut diturunkan, tanggapan pro dan kontra dari warganet membanjiri akun Instagram serta Twitter resmi BEM UI.

Baca Juga: Viral di Twitter Jaemin NCT Dream Ucap Ya Ampun Salah Tanggal, Ternyata Ini Maksudnya

Ada yang mengatakan bahwa kritik yang diposting BEM UI tersebut tidak ada substansinya sama sekali dan jatuhnya seperti 'kritik murahan', namun tak sedikit pula yang mendukung aksi dan keberanian dari mahasiswa jaket kuning itu.

Adapula yang paling mencuri perhatian warganet yakni gambar wajah Jokowi yang diedit sedemikian rupa pada postingan tersebut, mereka beranggapan bahwa itu terlalu berlebihan.

"Mohon maaf kakak2 @bemui_official, substansi dari postingan ini sudah baik dan dapat diterima, tetapi gambar-gambar yang digunakan menurut saya agak berlebihan, tetap hormati beliau sebagai pemimpin negara, yok bisa yok," tulis akun Instagram @yongrld.

Baca Juga: Soal Jokowi 3 Periode, Peneliti UI: Ketua MPR Paling Kencang Bicara Amandemen UUD 1945

"Gilaaa si bem ui ini asli berani bngtt," tambah akun @inginbermimpii.

Postingan BEM UI ini telah mendapat ribuan suka, retweet, dan ratusan komentar dari para warganet di media sosial. ***

Editor: Aulia Salsabil Syahla

Tags

Terkini

Terpopuler