Usai Habib Rizieq Divonis 4 Tahun Penjara, Bima Arya Sibuk 'Pencitraan' Gotong Peti Mati untuk Pasien Covid-19

25 Juni 2021, 17:06 WIB
Usai Habib Rizieq Divonis 4 Tahun Penjara, Bima Arya Sibuk 'Pencitraan' Gotong Peti Mati untuk Pasien Covid-19 /instagram @bimaaryasugiarto

ISU BOGOR - Wali Kota Bogor Bima Arya enggan menanggapi soal kasus Habib Rizieq Shihab (HRS) yang divonis 4 tahun penjara oleh majelis hakim PN Jakarta Timur. Bahkan Bima lebih memilih sibuk 'pencitraan' menggotong peti mati dan mempostingnya di media sosialnya.

Salah satu aktivitas Bima Arya paska majelis hakim memvonis Habib Rizieq 4 tahun penjara adalah menghadiri acara Kamar Dagang Industri (Kadin) yang menyumbang peti mati untuk pasien Covid-19 di RSUD Kota Bogor, Jumat 25 Juni 2021.

"Permintaan peti jenasah meningkat. Terimakasih KADIN Kota Bogor atas bantuan stok peti jenasah di @rsud_kotabogor. Jangan lengah dan tetap patuhi protokol kesehatan," tulis Bima Arya di akun instagramnya @bimaaryasugiarto.

Baca Juga: Usai HRS Divonis 4 Tahun Penjara, Bima Arya Mendadak Bungkam dan Hilang dari Agenda Rutin Pemkot Bogor

Tak pelak, postingan Bima Arya kembali digeruduk warganet simpatisan Habib Rizieq yang kesal akibat ulahnya pendiri FPI itu divonis 4 tahun penjara.

"Mungkin sebagian warga bogor ada yg malu punya wali kota kaya bapak," balas warganet @pahrifadilah90 yang masih mengkaitkan kasus vonis Habib Rizieq dengan Bima Arya.

"Di akhirat udah ditugguin IB HRS dan Umat Islam.. rasain loe," tulis
@__cyberjenaka.

Baca Juga: Trending di Twitter, Wali Kota Bogor Bima Arya Disalahkan Atas Vonis Hukum yang Menjerat HRS

"Sampe jumpa di pengadilan akhirat wahai bapak yg terhormat," ungkap @fadli_alfarukh.

Bahkan ada warganet dengan nama akun @agun_2406 yang menyindirnya soal jabatan dan kekuasaan tidak ada apa-apanya dan pasti akan meninggal lalu didoakan ulama.

"Mau setinggi apapun jabatan mu, mau sperti apapun kekayaan & kekuasaan mu.. tetaplah suatu saat ketika kita semua meninggal dunia, bagi umat muslim pasti yang memimpin doa nya adalah Ulama , Kyai, Habaib, ustad & kaum muslim yang lain nya.. sejelek2 nya kehidupan saya di dunia.. tapi saya sangat menghormati alim ulama. Karna saya sadar ,saya sangatt membutuhkan doa2 beliau....," kecam warganet.

Baca Juga: Refly Harun Sebut Bima Arya Tercatat Sejarah Orang yang Penjarakan Habib Rizieq

"Kelak peti itulah yg akan mengantar anda ke pengadilan Allah. cinta IB HRS," @tian.goro.

Seperti diketahui, gegara HRS divonis 4 tahun penjara karena ulah Bima Arya yang membuat laporan kepolisian terkait kasus tes swab RS UMMI Bogor, akun media sosialnya terus diserang warganet dalam beberapa bulan terakhir.

Bahkan, nama Bima Arya sejak HRS divonis 4 tahun penjara oleh Majelis Hakim PN Jakarta Timur menjadi trending di twitter dalam dua hari terakhir.

Baca Juga: Instagram Bima Arya Digeruduk Warganet Usai HRS Divonis 4 Tahun Penjara, Warganet: Sebagai Warga Bogor Malu

Trendingnya nama orang nomor satu di Kota Bogor itu karena Bima Arya melaporkan HRS ke kepolisian dan berujung pada vonis 4 tahun penjara.

Saat itu juga, HRS langsung menyatakan banding setelah Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Timur menjatuhkan hukuman 4 tahun penjara dalam kasus penyiaran berita bohong atas tes usap di Rumah Sakit atau RS Ummi Bogor.

"Saya menyatakan banding," kata dia setelah mendengar putusan pada Kamis, 24 Juni 2021.

Dalam putusannya hakim menyatakan HRS bersalah karena telah menyiarkan berita bohong dan membuat keonaran di masyarakat.

"Menyatakan, terdakwa Muhammad Rizieq bin Hiusein Syihab alias Habib Muhammad Rizieq Shihab terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana turut serta melakukan perbuatan dengan menyiarkan pemberitahuan bohong dengan sengaja menerbitkan keonaran masyarakat," ujar Ketua Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Khatwanto.***

Editor: Iyud Walhadi

Tags

Terkini

Terpopuler