Jaring Ikan di Sungai Ciluar Bogor, Pria Paruh Baya Hanyut

- 30 Juni 2024, 08:43 WIB
Petugas BPBD Kabupaten Bogor melakukan pencarian pria paruh baya yang hanyut di Sungai Ciluar.
Petugas BPBD Kabupaten Bogor melakukan pencarian pria paruh baya yang hanyut di Sungai Ciluar. /Foto/BPBD Kabupaten Bogor

ISU BOGOR – Seorang pria paruh baya bernama Cunsil (59) dilaporkan hanyut di aliran Kali Ciluer, Desa Cimandala, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, pada Sabtu 29 Juni 2024. Hingga saat ini, tim SAR gabungan masih melakukan upaya pencarian.

Menurut Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, M. Adam, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Berdasarkan keterangan dari tiga saksi yang berada di lokasi, Cunsil sedang menjala ikan di Kali Ciluer meskipun arus air saat itu cukup deras dan keruh.

“Saksi sempat memperingatkan Cunsil untuk tidak menjala ikan karena arus air yang cukup deras,” ungkap Adam.

Baca Juga: Hanyut di Selokan, Balita di Cibinong Bogor Ditemukan Meninggal Dunia

Namun, tidak lama kemudian, Cunsil diketahui tenggelam di aliran kali tersebut. Ketiga saksi yang juga merupakan saudaranya berusaha mencari Cunsil, tetapi upaya mereka tidak membuahkan hasil.

"Korban belum ditemukan," jelas Adam.

Setelah menerima laporan tersebut, tim SAR gabungan segera menuju lokasi kejadian untuk melakukan pencarian. Namun, karena kondisi yang semakin gelap, pencarian harus dihentikan sementara dan akan dilanjutkan esok pagi.

“Pencarian akan dilanjutkan hari ini pukul 07.00 WIB,” tambah Adam.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah