Israel Tangkap 56 Warga Palestina di Tepi Barat, Total 3.260 Orang Ditahan Sejak 7 Oktober

- 27 November 2023, 19:17 WIB
Pasukan pendudukan penjajah Israel kembali melakukan penangkapan terhadap 56 warga Palestina dalam penggerebekan di rumah mereka di Tepi Barat, Senin 27 November 2023.
Pasukan pendudukan penjajah Israel kembali melakukan penangkapan terhadap 56 warga Palestina dalam penggerebekan di rumah mereka di Tepi Barat, Senin 27 November 2023. /Foto/WAFA
 

ISU BOGOR - Pasukan pendudukan penjajah Israel kembali melakukan penangkapan terhadap 56 warga Palestina dalam penggerebekan di rumah mereka di Tepi Barat yang didudukinya, Senin, 27 November 2023.

Sehingga meningkatkan jumlah total warga Palestina yang ditahan sejak dimulainya agresi Israel di Jalur Gaza pada 7 Oktober menjadi 3.260 orang.

Sebagaimana dilansir kantor berita Palestina, WAFA News Agency disebutkan bahwa dari 56 tersebut rinciannya adalah 29 orang ditangkap di Hebron dan kota-kota serta desa-desa sekitarnya.
 

"Banyak dari mereka adalah saudara kandung. Selain itu, 15 orang ditahan di distrik Ramallah, 14 di antaranya berasal dari desa Kufr Nimeh, sebelah barat Ramallah, dan berusia antara 18 dan 44 tahun," lapor media pemerintah Palestina itu.

"Enam orang ditahan di kota Jaba’a, di distrik Jenin, lima di kota Nablus, dan satu di provinsi Betlehem," sambungnya yang mengutip dari sumber WAFA.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x