Tanggapi Krisis di Ukraina, Pangeran UEA Telepon Vladimir Putin, Apa yang Dibahas?

- 2 Maret 2022, 17:11 WIB
Kolase foto Mohamed bin Zayed dan Vladimir Putin
Kolase foto Mohamed bin Zayed dan Vladimir Putin /Instagram/mohamedbinzayed/leadervladimirputin/

ISU BOGOR - Pangeran Uni Emirat Arab (UEA) Mohammed bin Zayed Al Nahyan (MBZ) menanggapi krisis yang terjadi di Ukraina akibat invasi Rusia.

Tak tanggung-tanggung, MBZ langsung menelepon Presiden Rusia Vladimir Putin untuk mendiskusikan beberapa hal.

Dikutip Isu Bogor dari Alarabiya News, MBZ dan Putin membahas sejumlah poin ihwal konflik Rusia dan Ukraina.

Baca Juga: Rusia Tegaskan Invasi ke Ukraina hanya Demiliterisasi: Transportasi Perkotaan Tetap Beroperasi

Dalam percakapan telepon itu, Putin memberi tahu MBZ soal perkembangan terkini konflik negaranya dengan Ukraina.

Sama seperti kebanyakan negara di dunia, UEA mendukung penuh penyelesaian konflik secara damai antara Rusia dan Ukraina.

MBZ menyampaikan bahwa UEA akan terus bekerja dengan berbagai pihak yang terlibat untuk membantu mencapai solusi politik dalam konflik tersebut.

Baca Juga: Gencar Serang Ukraina, Presiden Rusia Vladimir Putin Dapat Telepon dari Pangeran UEA

Selain itu, MBZ juga menyuarakan soal pentingnya menjaga stabilitas pasar energi global di tengah konflik Rusia-Uktraina.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Alarabiyanews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x