Rusia Serang Ukraina, Presiden AS Joe Biden Akan Lakukan Hal Ini Bersama Para Sekutu

- 24 Februari 2022, 14:39 WIB
Joe Biden akan ambil langkah serius soal invasi Rusia ke Ukraina.
Joe Biden akan ambil langkah serius soal invasi Rusia ke Ukraina. /Instagram/joebiden/

ISU BOGOR - Rusia telah melakukan operasi militer terhadap Ukraina pada Kamis, 24 Februari 2022, atas izin Presiden Vladimir Putin.

Rusia menginvasi Ukraina tepat setelah Vladimir Putin mengatakan operasi militer ke Ukraina.

Mengatahui hal tersebut, Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden tak tinggal diam. Ia tentu akan mengambil langkah serius terkait konflik Rusia dan Ukraina ini.

Baca Juga: PERANG Dunia 3 Pecah? Ukraina Tembak Jatuh 5 Pesawat dan Satu Helikopter Rusia

Dalam keterangannya, Biden mengecam keras serangan Rusia terhadap Ukraina yang dilancarkan Kamis, 24 Februari 2022.

Biden menegaskan jika Rusia sendiri yang akan bertanggung jawab atas kerugian yang akan ditimbulkan dari serangan tersebut.

Biden juga menyatakan bahwasanya Amerika dan para Sekutu akan merespon invasi Rusia ke Ukraina ini dengan cara bersatu dan tegas.

Baca Juga: Kenapa Rusia Menyerang Ukraina? Ini Kata Vladimir Putin

"Dunia akan meminta pertanggungjawaban Rusia," ujar Biden.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x