Bom Bandara Kabul, China Desak Taliban Bertindak Tegas Terhadap Teroris

- 27 Agustus 2021, 21:17 WIB
Bom Bandara Kabul, China Desak Taliban Bertindak Tegas Terhadap Teroris
Bom Bandara Kabul, China Desak Taliban Bertindak Tegas Terhadap Teroris /The Sun/

"ETIM telah menimbulkan ancaman langsung terhadap keamanan nasional Tiongkok dan keselamatan rakyat Tiongkok," katanya.

Ia juga mengatakan bahwa Taliban telah mengklarifikasi ke China bahwa mereka tidak akan membiarkan kekuatan apa pun untuk menyakiti China.

Baca Juga: Kamala Harris Singgung Laut China Selatan, China Peringatkan AS soal Penderitaan Rakyat Afghanistan

Namun dengan adanya serangan bom di luar bandara kabul, secara tidak langsung mematahkan janji-janji Taliban yang siap memutus hubungan dengan semua organisasi teroris di Afghanistan.

Seperti diketahui, serangan bom di luar bandara Kabul telah menewaskan 13 tentara AS dan sedikitnya 90 warga Afghanistan.

Dilansir dari Global Times, serangan bom bunuh diri di luar bandara Kabul ini sebagai gambaran buruknya penarikan pasukan AS yang dilakukan tergesa-gesa.

Baca Juga: Afghanistan Memanas, Rocky Gerung: Kita Mesti Bersiap Perubahan Geopolitik China Selatan

Penarikan pasukan AS di Afghanistan ini tidak terorganisir dan tidak bertanggung jawab dari Afghanistan.

Ledakan dan kekacauan di bandara Kabul juga merupakan tamparan bagi AS yang mengklaim misinya telah selesai di Afghanistan.

Dua pembom bunuh diri dan orang-orang bersenjata menyerang orang-orang di luar bandara Kabul pada hari Kamis.

Kapten Bill Urban dari Komando Pusat AS mengatakan akibat serangan itu menyebabkan 13 tentara AS tewas dan 18 terluka. Sedangkan korban dari warga sipil Afghanistan tercatat lebih dari 90 orang dan 140 terluka.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Global Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x