Real Madrid Ternyata Masih Incar Mbappe, Florentino Perez Beri Dua Syarat Ini

- 3 Desember 2022, 12:17 WIB
Kylian Mbappe Striker Andalan Prancis
Kylian Mbappe Striker Andalan Prancis /Instagram @equipedefrance/

ISU BOGOR – Kabar yang menyatakan bahwa Real madrid tidak lagi menginginkan Mbappe tidak seutuhnya benar. Florentino Perez, presiden Real Madrid mengatakan bahwa ia siap mengontrak bintang PSG tersebut, namun dengan syarat.

Sebagai informasi, sebelumnya Perez mengatakan bahwa tidak akan lagi membicarakan tentang Mbappe setelah gagal mengontrak sang pemain. Padahal, pada bursa transfer musim panas lalu, madrid telah menyiapkan biaya fantastis 180 juta euro untuk membawa Mbappe ke Santiago Bernabeu.

Namun, Mbappe lebih memilih bertahan di PSG karena tawaran gaji yang besar dan beberapa kewenangan di klub. Ia menandatangani perpanjangan kontrak dengan PSG hingga 2025 mendatang.

Baca Juga: Live Skor Piala Dunia 2022: Hasil Akhir Serbia vs Swiss 2-3

"Bukannya saya bosan, saya bahkan tidak membaca debat tentang Mbappe lagi," terang Perez saat wawancara pada momen penghargaan Balon D’Or lalu.

Perez mengatakan sudah puas dengan dua penyerang yang dimilikinya saat ini yaitu Vinicus dan Rodrygo. Keduanya memang sedang menampilkan performa yang gemilang bersama Real Madrid.

"Kami memiliki masa depan yang spektakuler. Vinicius Jr dan Rodrygo Goes adalah bintang sejati. Saya melihat mereka sebagai pemenang Ballon d'Or di masa depan," tutupnya.

Terbaru, ternyata Perez siap kontrak Mbappe namun dengan Dua syarat. Pertama, Mbappe harus mematuhi aturan klub terkait pemasaran dan iklan. Kedua, sang pemain harus mematuhi struktur gaji klub, dengan kata lain tidak ada mega kontrak seperti yang ia dapatkan di PSG saat ini.

Baca Juga: Live Skor Piala Dunia 2022: Hasil Akhir Kamerun vs Brasil 1-0

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x