Vanessa Angel Divonis 3 Bulan Penjara dan Denda Rp 10 Juta, Lebih Ringan Dari Tuntutan Jaksa

- 5 November 2020, 18:08 WIB
Vanessa Angel tampak menahan tangis usai divonis kurungan tiga bulan penjara.
Vanessa Angel tampak menahan tangis usai divonis kurungan tiga bulan penjara. /Dok. PMJ News/

ISU BOGOR - Aktris FTV Vanessa Angel divonis bersalah oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat, Kamis, November 2020.

Istri dari Bibi Ardiansyah itu divonis 3 bulan penjara dan denda Rp 10 juta karena terbukti mengonsumsi narkoba jenis xanax.

Dalam artikel yang telah tayang di Klik Seleb berjudul Terbukti Miliki dan Simpan Pil Xanax, Vanessa Angel Divonis 3 Bulan Penjara dan Denda RP 10 Juta, Vanessa Angel terbukti bersalah menurut hakim ketua sidang.

"Menyatakan terdakwa Vanesza Adzania alias Vanessa Angel telah terbukti secara sah dan menyakinkan bersalah melakukan tindak pidana tanpa hak memiliki dan menyimpan psikotropika," kata hakim ketua dalam putusannya, Kamis, 5 November 2020.

"Menjatuhkan pidana terhadap Vanessa dengan pidana 3 bulan dan denda Rp 10 juta dengan ketentuan apabila tidak dibayar diganti satu bulan," sambungnya.

Baca Juga: Rayakan Awal Bulan November dengan Merchant Baru ShopeePay

Baca Juga: Beredar Video Sosok Terduga Pelaku Pembunuh Guru Ngaji di Cibinong, Sedang Joget di Acara Hajatan

Putusan vonis tiga bulan penjara Vanessa Angel ini lebih ringan dari tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU), yakni 6 bulan penjara dan denda Rp 10 juta.

Hakim mengatakan selain perbuatannya telah melanggar hukum, Vanessa juga pernah dihukum dalam perkara lain. Hal tersebut lah yang memberatkannya.

Halaman:

Editor: Yudhi Maulana Aditama

Sumber: Klik Seleb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x