1,1 Juta Kilogram Minyak Goreng Ditimbun di Sebuah Gudang, Iwan Fals Beri Tanggapan: Oalah...

- 20 Februari 2022, 14:08 WIB
Iwan Fals menanggapi soal 1,1 juta minyak goreng yang ditimbun.
Iwan Fals menanggapi soal 1,1 juta minyak goreng yang ditimbun. /Instagram/iwanfals/ANTARA FOTO/

ISU BOGOR - Baru-baru ini, publik heboh dengan kabar penemuan sejumlah 1,1 juta kilogram minyak goreng ditimbun di sebuah gudang di Deli Serdang, Sumatera Utara.

Keberadaan minyak goreng yang ditimbun itu diciduk oleh Polda Sumatera Utara dan dan Satgas Pangan.

Mengetahui hal tersebut, salah satu musisi legendaris Indonesia, Iwan Fals, angkat suara untuk memberikan tanggapannya.

Baca Juga: Kaitkan Radikalisme dengan Ahok, Aa Gym Kena 'Semprot' Rudi S Kamri: Menyesatkan!

Iwan Fals tampak sama terkejutnya dengan publik di media sosial ihwal berita 1,1 juta kilogram minyak goreng ditimbun.

Seperti diketahui, saat ini minyak goreng dianggap sebagai bahan pangan langka lantaran stoknya selalu habis di pasaran dan minimarket.

Sebab itulah banyak masyarakat yang geram, termasuk Iwan Fals, tatkala tahu minyak goreng kedapatan ditimbun di 3 buah gudang di daerah Sumatera Utara.

Baca Juga: Soal Krisis Minyak Goreng, Rocky Gerung Sebut Pemerintah Sengaja Hentikan Produksi karena Bisnis Ini

"Oalah ditimbun to, pantesan," ujar Iwan Fals dikutip Isu Bogor dari cuitan akun Twitter-nya, Minggu, 20 Februari 2022.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x