Jalan Alternatif Puncak Mulai Ramai, Padahal Masih PPKM Level 4

7 Agustus 2021, 14:32 WIB
Jalan alternatif Puncak mulai ramai, padahal masih PPKM Level 4. /Muhamad Husni Tamami/Isu Bogor

ISU BOGOR - Beberapa hari terakhir ini jalan alternatif Puncak Bogor mulai ramai dilewati pengendara luar daerah.

Padahal saat ini pemerintah sedang menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4, termasuk di Bogor.

Kendaraan tersebut berdatangan dari arah Gunung Geulis. Memang jalan ini merupakan salah satu alternatif untuk menuju Puncak Bogor.

Baca Juga: Pedagang di Puncak: Dilema, Tidak Buka Gak Makan, Buka Tak Cukup

Jalan tersebut sering dilewati pengendara luar Bogor guna menghindari kemacetan jalur Puncak.

Pantauan Isu Bogor, Sabtu 7 Agustus 2021, jalan alternatif menuju Puncak ini sempat terjadi kemacetan.

Meskipun kemacetan terjadi akibat mobil gas, namun terlihat bahwa volume kendaraan mulai meningkat.

Baca Juga: Kritik Pemerintah PPKM Level 4 Diancam Didenda Rp 5 Miliar, Dinar Candy Ucap Menyesal Berbikini di Jalan

Bukan hanya pelat F Bogor saja, bahkan pelat B hingga F Cianjur pun melewati ini.

Mulai kembali meningkatnya volume kendaraan di jalan alternatif ini sekira satu pekan yang lalu.

Hal itu juga diakui oleh salah satu penjaga warung di sekitar jalan alternatif Puncak ini bahwa pengendara mobil maupun motor mulai kembali ramai.

Baca Juga: 300 Pedagang di Puncak Kibarkan Bendera Putih Hadapi Pembatasan PPKM Level 4

Belum diketahui pasti apakah pengendara yang melewati jalan alternatif Puncak ini akan liburan atau tidak, yang pasti berdasarkan pantauan di lapangan volume kendaraan mulai meningkat. ***

Editor: Aulia Salsabil Syahla

Tags

Terkini

Terpopuler