2 Kategori Ini Menjadi Target Penerima Bantuan Logistik Selama Isoman dan PPKM Darurat di Kota Bogor

- 6 Juli 2021, 20:13 WIB
Wali Kota Bogor Bima Arya mengajak warga untuk saling berbagi dan bantu di masa PPKM Darurat.
Wali Kota Bogor Bima Arya mengajak warga untuk saling berbagi dan bantu di masa PPKM Darurat. /Tangkap layar Instagram @bimaaryasugiarto

ISU BOGOR - Wali Kota Bogor Bima Arya menuturkan, bantuan warga terus mengalir di posko logistik Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Kota Bogor.

Bantuan berupa logistik tersebut diberikan kepada dua penerima, yakni warga tidak mampu yang sedang isolasi mandiri (isoman) dan warga tidak mampu karena PPKM Darurat.

"Saya minta para Lurah dan relawan menyalurkan kepada dua target warga penerima, warga tidak mampu yang sedang isoman dan warga yang karena PPKM Darurat tidak mampu mencukupi kebutuhan makan sehari-hari," kata Bima Arya seperti dikutip Isu Bogor dari Instagramnya, Selasa 6 Juli 2021.

Baca Juga: Pemkot Bogor Dapat Bantuan 100 Tabung Oksigen, Bima Arya: Kita Pastikan Setiap Hari Aman

Dalam unggahan Instagramnya itu, Bima Arya terlihat sedang mendistribusikan bantuan logistik darurat ke warga Kota Bogor.

"Siang tadi saya cek distribusi bantuan logistik darurat untuk beberapa keluarga yang isoman di Kelurahan Semplak," terangnya.

"Bagi warga Bogor yang ingin berbagi, silahkan hubungi 088809112569," tambah Bima.

Baca Juga: Covid-19 Bogor Tambah 562 Kasus Dalam Sehari, Bima Arya: Kondisinya Darurat dan Tertinggi Selama Pandemi

Selain itu, bagi yang memerlukan bantuan dan masuk kedalam dua kategori peneria dapat menghubungi kelurahan.

Halaman:

Editor: Aulia Salsabil Syahla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x