BLT Pekerja Peserta BPJS Ketenagakerjaan Cair Hari Ini, Cek Rekening Bank BRI, Mandiri, BTN dan BNI

- 27 Agustus 2020, 15:54 WIB
Presiden menyapa para buruh yang menerima bantuan subsidi upah dalam peluncuran Program Bantuan Subsidi Gaji/Upah untuk Pekerja/Buruh di Istana Negara, Provinsi DKI Jakarta, Kamis (27/8). (Foto: Humas/Jay)
Presiden menyapa para buruh yang menerima bantuan subsidi upah dalam peluncuran Program Bantuan Subsidi Gaji/Upah untuk Pekerja/Buruh di Istana Negara, Provinsi DKI Jakarta, Kamis (27/8). (Foto: Humas/Jay) /

ISU BOGOR - Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi pekerja bergaji dibawah Rp5 juta yang terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan dipastikan cair hari ini, Kamis 27 Agustus 2020. Bagi anda yang memenuhi syarat segera cek rekening 4 bank milik negara ini.

Empat bank tersebut yakni Bank BRI, Mandiri, BTN dan BNI. Pasalnya, empat bank tersebutlah yang menyalurkan langsung ke para penerima BSU atau BLT pekerja yang juga peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah menyebutkan, bantuan subsidi gaji atau upah ini diberikan kepada 15,7 juta pekerja dengan besaran Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan. Dengan demikian total BLT dari pemerintah yang menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan ini sebesar Rp2,4 juta dan diberikan dalam dua tahap masing-masing sebesar Rp1.200.000.

Baca Juga: Ada 138 Ribu Pekerja Kota Bogor, BPJAMSOSTEK: Jumlah Penerima BSU Tahap Pertama Belum Bisa Dirilis

Baca Juga: 8 Takhayul dan Kesalahpahaman Tentang Asyura di Kalangan Umat Islam

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Dibalik Keutamaan Asyura di Bulan Muharram, Sempat Diwajibkan Selain Ramadhan

"Adapun rincian penyaluran bantuan subsidi upah atau gaji di masing-masing bank penyalur dari total 2,5 juta penerima batch pertama adalah di rekening Bank Mandiri sebanyak 700.000 lebih, di rekening bank BNI 900.000 lebih, rekening Bank BRI 600.000 lebih, dan di rekening BTN 200.000 lebih,” ungkapnya saat meluncurkan subsidi gaji di Istana Negara, Jakarta, Kamis 27 Agustus 2020.

Ia menyebutkan empat bank tersebut ditunjuk sebagai penyalur BLT BPJS Ketenagakerjaan karena terhimpun dalam Himpunan Bank Negara (Himbara) yang umumnya digunakan para pekerja. Baik swasta maupun pekerja non aparatur negeri sipil.

"Bantuan subsidi gaji dilakukan oleh Himpunan Bank Milik Negara (Himbara), dimana nantinya akan langsung ditransfer ke rekening masing-masing pekerja," katanya.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x