Bantah Klaim Taliban Kuasa Penuh Afghanistan, Pemberontak: Perlawanan Kami di Lembah Pandjshir Berlanjut

- 6 September 2021, 21:52 WIB
Bantah Klaim Taliban Kuasa Penuh Afghanistan, Pemberontak: Perlawanan Kami di Lembah Pandjshir Berlanjut
Bantah Klaim Taliban Kuasa Penuh Afghanistan, Pemberontak: Perlawanan Kami di Lembah Pandjshir Berlanjut /Reuters/

ISU BOGOR - Para pemberontak terakhir di Afghanistan menepis klaim sepihak Taliban yang menyebut telah menguasai penuh wilayah Lembah Panjshir.

“Kami berada di Panjshir dan Perlawanan kami akan berlanjut," Mantan Menteri Pertahanan Afghanistan, Ahmad Massoud yang saat ini memimpin pemberontakan.

Lebih lanjut, Ahmad Massoud di akun twitter-nya membantah klaim perlawanan telah jatuh.

Baca Juga: Militan Taliban Dituduh Membunuh Ibu Hamil Secara Brutal Dihadapan Anak-anak

“Inilah kekuatan. Untuk memperjuangkan agama Anda, martabat Anda, bangsa Anda. Tidak ada yang lebih terhormat,"

“Keluarga saya dari Balkh hingga Panjshir melawan, Taliban keluar untuk membunuh keluarga kami, baik pergi dari pintu ke pintu atau di Panjshir!!!” katanya.

Di unggahan media sosial lainnya, Ahmad Massoud juga meminta warga Afghanistan untuk bangkit dan melawan Taliban dengan cara apapun.

Baca Juga: Pasukan SAS Tipu Taliban Dengan Menyamar Sebagai Wanita Saleh Agar Bisa Kabur dari Kabul

Tak hanya itu, kata dia, Front Perlawanan Nasional Afghanistan (NRF) juga membantah klaim bahwa Panjshir telah jatuh.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x