Timnas U23 Indonesia Kalahkan Bali United Dalam Laga Uji Coba

- 7 Maret 2021, 22:01 WIB
Kushedya Hari Yudo melakukan selebrasi usai mencetak gol dalam laga uji coba timnas U-23 Indonesia vs Bali United di Stadion Madya, Jakarta, 7 Maret 2021.
Kushedya Hari Yudo melakukan selebrasi usai mencetak gol dalam laga uji coba timnas U-23 Indonesia vs Bali United di Stadion Madya, Jakarta, 7 Maret 2021. /(PSSI Pers)

ISU BOGOR – Timnas U23 Indonesia mengalahkan Bali United dalam laga uji coba di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu 7 Maret 2021/

Timnas U23 menang dengan skor 3-1 melalui gol yang diciptakan Kushedya Heri Yudo, Koko Ari dan Osvaldo Haay. Sementara Bali United mencetak gol melalui sundulan Lerby Eliandry.

Meski berstatus uji coba, pertandingan ini terlihat sengit. Bali United yang sedang mempersiapkan timnya di Piala Menpora menurunkan beberapa pemain senior dan pemain muda.

Baca Juga: Persiapan Perkuliahan Tatap Muka, Kemendikbud Kebut Vaksinasi Covid-19 Bagi Pengajar dan Tenaga Kependidikan

Baca Juga: Apple Umumkan Rencana Hentikan Produksi iMac Pro, Ini Alasannya

Pada babak pertama, Timnas U23 membuka keunggulan terlebih dahulu. Kushedya Heri Yudo mencetak gol melalui sundulan, hasil umpan dari Osvaldo Haay. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Timnas U23 menggandakan keunggulan, kali ini Koko Ari yang mencetak gol melalui sundulan di babak kedua menit ke 69.

Koko Ari menyundul bola hasil bola muntah, bola yang menuju ke gawang sempat disapu oleh pemain belakang Bali United Michel Orah. Namun wasit jeli karena melihat bola telah melewati garis gawang.

Alih-alih memperkecil kedudukan, Bali United justru kebobolan. Kali ini Osvaldo Haay mencetakan namanya di papan skor, setelah sepakan kerasnya hasil umpan terobosan Kadek Agung tak mampu dibendung kiper Bali United.

Halaman:

Editor: Rafik Maeilana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x