Kaesang Pangarep Sesumbar Ungkap Kehebatan Persis Solo, Warganet: Level Klubnya Seperti Tarkam

- 21 Maret 2021, 14:31 WIB
Kaesang Pangarep (tengah) tampak mengenakan jersey Persis Solo.
Kaesang Pangarep (tengah) tampak mengenakan jersey Persis Solo. /Twitter @kaesangp

ISU BOGOR - Putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang sesumbar mengungkap kehebatan klub sepakbola Persis Solo. Hal tersebut diungkapkan Kaesang dalam menjawab cibiran warganet yang menyebut Persis Solo adalah klub Tarkam (Tarikan Kampung).

"Memangnya apa bagusnya sih Persis Solo ini? Lebih bagus Persebaya Surabaya daripada Persis Solo yang level klubnya seperti klub-klub tarkam," tulis warganet @radiefrmdna_ yang dijawab langsung oleh Kaesang di akun twitternya @kaesangp pada Minggu 21 Maret 2021.

Diduga murka, Kaesang Pangarep selaku pemilik 40 persen saham Persis Solo langsung menjawab secara detail tentang kehebatan Persis Solo.

Baca Juga: Meilia Lau Murka kepada Putra Bungsu Presiden Jokowi Kaesang Pangarep Gegara Anaknya Kandas Dinikahi

Baca Juga: Kaesang Pangarep Geram Dituduh Bongkar Rekening Gibran: Gak Ada Hubungan dengan Isu Korupsi

Menurut Kaesang Persis Solo adalah salah satu tim legendaris di Indonesia yang merupakan pendiri PSSI.

"Supporter PERSIS Solo dikenal sebagai salah satu supporter terbaik di Indonesia," balas Kaesang.

Kemudian, Kaesang juga membanggakan anak muda Solo dan sekitarnya memiliki potensi luar biasa yang tak pernah terekspose.

Baca Juga: Gerak Cepat, Polisi Amankan 4 Bocah Penipu Anak Jokowi Kaesang Pangarep

Baca Juga: Dihujat Netizen Soal Istana Bogor, Kaesang Pangarep Janji Marahi Ibunya Sering Kirim Krupuk

"Kecintaan saya pada sepak bola dari kecil dan nonton PERSIS Solo sudah dari dulu, jadi ada hubungan emosional," katanya.

Terakhir menutup perdebatannya dengan warganet yang menanyakan kehebatan Persis Solo, Kaesang mengajaknya untuk datang ke Solo.

"Sini ke Solo ngopi2, biar kami para Pasoepati dan Surakartans tunjukkan seberapa hebatnya Persis Solo," tegasnya.

Saat itu juga pernyataan Kaesang Pangarep diserbu warganet lainnya. Bahkan ada warganet yang menyebut tidak bisa disamakan kehebatan dulu dan sekarang.

"Bicara sejarah dan hari ini adalah hal yg berbeda. Knapa? Lah generasi /pelaku nya dah beda. Dulu football itu hiburan, sekrng? Bisnis.. brp porsi yg hiburan vs bisnis ? Liat aja modal nya," tulis akuu @hamdan_joko.

Seperti diketahui, selain Kaesang, Persis Solo juga resmi 20 persen sahammnya dimiliki oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir.

"Kangen bola!” ujar Erick singkat menanggapi pertanyaaan wartawan soal keputusannya ikut menguasai saham klub Liga 2 itu.

Masuknya Erick Thohir ke klub Persis Solo terungkap dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Persis Solo Saestu (PSS) di Hotel Atila, Solo, Sabtu, 20 Maret 2021.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x