Warganet Ramai Beranalogi soal Rektor UI: Putus Cinta, yang Galau Sekampus

20 Juli 2021, 23:26 WIB
Ilustrasi. Warganet Ramai Beranalogi soal Rektor UI: Putus Cinta, yang Galau Sekampus. /Unsplash.com/Joshua Hoehne

ISU BOGOR - Media sosial Twitter kini ramai kembali soal Rektor Universitas Indonesia (UI) Ari Kuncoro.

Sebelumnya ramai soal rangkap jabatan Ari Kuncoro menjadi Rektor UI dan Komisaris Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang disebut-sebut melanggar Statuta UI.

Kini rangkap jabatan menjadi rektor dan komisaris BUMN itu telah diizinkan Presiden Jokowi melalui peraturan baru Nomor 75 Tahun 2021 tentang Statuta Universitas Indonesia (UI).

Baca Juga: Rektor UI Ari Kuncoro Rangkap Jabatan Wakil Komisaris Utama BRI, Dinilai Langgar Statuta UI Pasal 35

Inilah yang menjadi perbincangan di jagat maya bahkan hingga trending di Twitter.

Menariknya, warganet justru banyak yang beranalogi tentang Rektor UI itu. Misalnya kata warganet @dody03180922, Rektor UI kalau ke pasar, tukang dagangnya yang kasih uang.

Analogi lain juga datang dari para warganet soal Rektor UI.

Baca Juga: Canda Warganet soal PPKM Darurat Diperpanjang: Gak Apa-apa, yang Penting Masa Cintaku Padamu Masih Panjang

"Rektor UI putus cinta. Yang Galau sekampus," kata warganet @kampong_limo dengan emoticon tawa dikutip Isu Bogor, Selasa 20 Juli 2021.

Berikut ini adalah analogi lain dari warganet soal Rektor UI.

"Rektor UI lewat traffic light. Lampu merah langsung pucet," tulis @endankusuma67.

Baca Juga: Usai PPKM Darurat Diperpanjang, Warganet Ramai di Twitter: Hmmm Cuman Bisa Hela Nafas

"Rektor UI ketinggalan pesawat, pesawatnya disuruh mundur," sahut @andosrosi.

"Maling ayam, ayamnya yang ditangkap," tutur @sekteaxis.

"Rektor UI pergi ke Ragunan eeh hewannya pada lari takut diganti," imbuh @jpzepelin.

Baca Juga: Warganet Heboh, Arief Muhammad Lelang Mobil Hasil Restorasi Laku Setengah Miliar

"Rektor UI salah dududk di kursi pesawat, pilotnya diganti," ujar @dido_gepeng.

"Rektor UI jalau jalan ketemu lobang, lobangnya yang menghindar," canda @eldinasazali.

Analogi dari warganet pun terus bermunculan. Menurut @soeyoto1, Rektor UI menjadi bulan-bulanan di Twitter setelah Presiden Jokowi revisi Statuta UI.

Baca Juga: Warganet Berduka, Pak Panut Meninggal Karena Covid-19: Pahlawan di Saat Kelaparan Tapi Uang Mepet

"Aturan direvisi untuk menyelamatkan seseorang? Keren, tapi boong," tandasnya. ***

Editor: Aulia Salsabil Syahla

Tags

Terkini

Terpopuler