1.003 Calon Jamaah Haji Kota Bogor Berangkat ke Tanah Suci, Siap Hadapi Tantangan Ibadah dan Cuaca!

- 7 Juni 2024, 18:25 WIB
120 CJH dilepas keberangkatannya oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, di Masjid Raya Bogor pada Kamis malam 6 Juni 2024.
120 CJH dilepas keberangkatannya oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, di Masjid Raya Bogor pada Kamis malam 6 Juni 2024. /Foto/Ist

ISU BOGOR - Sebanyak 1.003 Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kota Bogor telah diberangkatkan ke Tanah Suci dalam tiga kloter, yaitu pada tanggal 20 Mei, 2 Juni, dan 6 Juni 2024. Kloter terakhir yang berjumlah 120 CJH dilepas keberangkatannya oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, di Masjid Raya Bogor pada Kamis malam 6 Juni 2024.

Syarifah berpesan kepada para CJH untuk menjaga kesehatan selama perjalanan dan mental mereka dalam menjalankan ibadah haji, mengingat kondisi cuaca di Arab Saudi yang berbeda dengan Indonesia.

"Harus siap-siap mental. Fisik dijaga, karena banyak dari para jamaah yang lansia, usianya sudah sepuh. Ibadah kita tidak hanya dari rukun-rukun haji, tapi dengan menolong sesama jamaah tentu itu juga pahala yang luar biasa," ujar Syarifah.

Baca Juga: 432 Calon Jamaah Haji Kloter 25 JKS Asal Kabupaten Bogor Berangkat Menuju Tanah Suci

Beliau juga mengingatkan para CJH untuk fokus pada ibadah dan saling membantu sesama jamaah.

Para CJH dari Kota Bogor dijadwalkan akan kembali ke tanah air pada tanggal 1, 14, dan 19 Juli 2024. Syarifah berharap mereka dapat kembali dengan selamat dan membawa predikat haji yang mabrur.

"Pergi satu rombongan, pulang pun harus satu rombongan lagi. Tentunya dengan kondisi yang sehat dan membawa predikat haji yang mabrur," harapnya.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah