Longsor Terjang Sukamakmur Bogor, Polisi: Warga Diimbau Waspada

- 3 Maret 2024, 19:37 WIB
Bencana alam longsor terjadi di Desa Sukamulya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor pada Sabtu 2 Maret 2024 sekitar pukul 10.00 WIB.
Bencana alam longsor terjadi di Desa Sukamulya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor pada Sabtu 2 Maret 2024 sekitar pukul 10.00 WIB. /Foto/Ist
 

ISU BOGOR - Bencana alam longsor terjadi di Desa Sukamulya, Kecamatan Sukamakmur, Kabupaten Bogor pada Sabtu 2 Maret 2024 sekitar pukul 10.00 WIB. Longsor tersebut disebabkan oleh curah hujan tinggi yang melanda wilayah tersebut.

Tim gabungan Bhabinkamtibmas Desa Sukamulya, Aipda Darwis Situmorang, dan Babinsa Desa Sukamulya, Sertu Sunaryo, telah melakukan pengecekan terhadap dampak bencana alam tersebut.

Kapolsek Sukamakmur, Iptu Supratman, longsor tersebut tidak mengakibatkan adanya korban jiwa maupun kerugian materil yang signifikan.
 

"Petugas melakukan penanganan dan pemulihan di lokasi bencana. Warga diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama bagi yang tinggal di wilayah rawan longsor," ungkapnya.

Ia menjelaskan hujan deras yang mengguyur Desa Sukamulya menjadi pemicu utama terjadinya longsor. Hal ini menjadi pengingat bagi masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi bencana alam, terutama di musim hujan.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x