UPDATE: Corona di Kabupaten Bogor Nyaris Tembus 1000 Jiwa Per 6 September 2020

- 6 September 2020, 23:31 WIB
Data grafis kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor per hari Minggu 6 Agustus 2020 nyais menembus angka 1000 tepatnya 968 jiwa.
Data grafis kasus Covid-19 di Kabupaten Bogor per hari Minggu 6 Agustus 2020 nyais menembus angka 1000 tepatnya 968 jiwa. /

ISU BOGOR - Kasus konfirmasi positif di Kabupaten Bogor mendekati angka 1000 jiwa. Data dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor terhitung hingga pukul 19:00 WIB per hari Minggu 6 September 2020 mencapai 968 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bogor Syarifah Sofiah menyebutkan angka kasus positif Covid-19 di Kabupaten Bogor sebanyak 968 orang terdiri dari sembuh 551 orang, meninggal 38 orang, dan konfirmasi aktif atau masih sakit sebanyak 373 orang.

"Adapun tambahan kasus hari ini di Kabupaten Bogor, positif sebanyak 19 orang, 8 kasus suspek, 24 kasus sembuh," jelas Ifah begitu biasa disapa Syarifah Sofiah dalam keterangan pers tertulisnya.

Baca Juga: Kabupaten Bogor Was-was Diapit Dua Wilayah Zona Merah Covid-19 Depok dan Kota Bogor

Ia merinci, dari 19 kasus baru konfirmasi positif itu tersebar di 6 kecamatan, dan terbanyak berasal dari Kecamatan Parung Panjang sebanyak 10 orang.

"Sedangkan sisanya dari Kemang 4 orang, Sukaraja 2 orang dan Bojonggede, Ciomas, dan Kemang masing-masing penambahannya hanya 1 orang," ungkapnya.

Kabar baiknya, kata dia, yang sembuh hari ini sebanyak 24 orang, paling banyak dari Ciampea sebanyak 10 orang. Sisanya dari Cibinong 6 orang, Ciomas 2 orang, Cileungsi, Cibungbulang, Gunung Putri, Tajurhalang, Ciseeng, Cisarua, Babakan Madang dan Citeureup masing-masing 1 orang.

Baca Juga: Kasus Positif Covid-19 di Bogor Raya Melonjak Drastis, Bima Arya dan Ade Yasin Saling Menguatkan

"Hingga hari ini Kabupaten Bogor masih memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Pra Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) sejak 14 Agustus hingga 10 September 2020. Mari disiplin menggunakan masker," katanya.****

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x