Pasar Becek Disulap Jadi Spot Wisata Kuliner Teras Surken Bogor, Bima Arya: Ada 7 Titik Lagi

- 27 Agustus 2020, 22:21 WIB
Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto bersama Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim saat meresmikan spot wisata kuliner baru Teras Surken, di kawasan Surya Kencana, Bogor Tengah, Kota Bogor, Kamis 27 Agustus 2020.
Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto bersama Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim saat meresmikan spot wisata kuliner baru Teras Surken, di kawasan Surya Kencana, Bogor Tengah, Kota Bogor, Kamis 27 Agustus 2020. /Iyud Walhadi/Prokompim

ISU BOGOR - Wali Kota Bogor, Bima Arya Sugiarto yang sukses merubah atau menyulap pasar becek akhirnya meresmikan Teras Surya Kencana atau Teras Surken sebagai spot  baru wisata kuliner di Kota Bogor di kawasan Surya Kencana Jalan Bata, Kelurahan Babakan Pasar, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Kamis, 27 Agustus 2020.

Bima Arya mengatakan, Teras Surken ini diisi oleh para pedagang yang sudah berjualan di Suryakencana selama puluhan tahun. Dalam proses penataannya, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menatanya dengan cara relokasi tanpa menggusur pedagang.

"Trotoar sepanjang Jalan Suryakencana dibersihkan, tetapi kuliner legend yang sudah berjualan puluhan tahun direlokasi ke tempat yang lebih layak. Alhamdulillah, setelah proses yang cukup lama mereka bersedia, Insya Allah akan lebih ramai lagi karena lebih nyaman, lebih bersih dan lebih sehat juga," katanya usai meresmikan.

Baca Juga: Kota Bogor Zona Merah, Satgas Corona: Ada 3 Penyebab Utama

Setelah Teras Surken, kata Bima Arya masih ada 7 titik di Kota Bogor yang juga akan di tata, demikian pula dengan Lawang Saketeng dan Pedati.

Penerapan transaksi secara cashless (non tunai) menjadi literasi digital keuangan di Kota Bogor dan menjadi sesuatu yang pas serta relevan di tengah pandemi Covid-19 ini.

"Nantinya ketika belanja di Teras Surken, warga dibiasakan dengan transaksi secara cashless," ujar Bima Arya.

Baca Juga: GAWAT! Kasus Positif Corona Bertambah Jadi 540 Orang, Kota Bogor Zona Merah

Peresmian Teras Surken menjadi salah satu upaya Pemkot Bogor dalam rangka mendongkrak perekonomian di tengah pandemi Covid-19. Ke depan akan ada beberapa kawasan yang diperuntukkan bagi UMKM kerajinan.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x