Syekh Ali Jaber Ditusuk Pemuda Bernama Alfin, Orang Tua Sembut Dia Gila

- 14 September 2020, 09:41 WIB
Tangkapan layar video detik-detik Syekh Ali Jaber ditusuk orang tak dikenal di Lampung, Minggu 13 September 2020
Tangkapan layar video detik-detik Syekh Ali Jaber ditusuk orang tak dikenal di Lampung, Minggu 13 September 2020 /Iyud Walhadi/

 

ISU BOGOR - Adalah Alfin Andrian (24) lahir pada 1 April 1996 pelaku pendakwah besar asal Arab Saudi, Syekh Ali Jaber saat mengisi ceramah pada Minggu, 13 September 2020 kemarin. Orang tua menyebut anaknya Alfin orang gila.

Insiden penikaman yang tertangkap kamera panitia itu menunjukan aksi AA mengayunkan diduga pisau ke badan Syekh Ali Jaber, sebelum Syekh berhasil menghindar.

Kejadian yang terjadi sekira pukul 17:20 WIB, terlihat AA berlari naik ke panggung mendatangi Syekh Ali Jaber dan menusuknya dengan brutal.

Baca Juga: MotoGP San Marino, Balapan Paling Ngenes Untuk Virales dan Quartararo

Sontak, insiden itu mengundang kemarahan jemaah. Beberapa membantu mengantakan Syekh ke pusat kesehatan terdekat, sedangkan yang lain sibuk mengeroyok pelaku sebelum digiring ke kantor polisi.

Berdasarkan pantauan PikiranRakyat-Pangandaran.com dari instagram @undercover, terbongkar motif penyerangan pelaku.

Dikutip Pikiran Rakyat Pangandaran dengan judul, Bongkar Motif Aksi Penusukan Syekh Ali Jaber, Orang Tua Pelaku Ungkap Kondisi Anak 4 Tahun Lalu. Orang tua AA mengungkapkan kepada pihak berwajib bahwa sang anak telah menderita gangguan jiwa sejak 4 tahun yang lalu.

Baca Juga: Bantu Pemerintah dan Dekat Jokowi , Mahfud MD : Pelaku Penusukan Syekh Ali Jember Musuh Ulama

Kini, polisi tengah mendalami penyebab lain yang melatarbelakangi aksi penikaman pelaku selain lantaran gangguan jiwa yang di deritanya sedari lama.

Kasus penusukan pendakwah ternama kelahiran Madinah Syekh Ali Jaber (Ali Saleh Mohammed Ali Jaber) yang ditikam seorang pria saat mengisi acara tabligh mendapat bamyak kecaman dan menyangsikan pelaku penyerangan orang gila.

Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid (HNW) menyesalkan kembali terjadinya penganiayaan terhadap Ulama yang kali ini menimpa Syekh Ali Jaber.

Baca Juga: Hari Ini BLT Tahap 3 Cair, Menaker Ida Fauziyah: Kira-kira Senin

“Sangat menyesalkan kembali terjadinya penganiayaan di Masjid. Tadi terhadap Syaikh Ali Jaber, sebelumnya kepada Imam di Masjid Pekanbaru, dll,” kata Hidayat melalui akun twitternya.

Menurutnya, kasus penusukan ini harus diusut tuntas. “Penting dibongkar tuntas motif dibalik persekusi itu, agar tak terulang, agar tak resahkan Umat. Jangan dikaburkan pelakunya sebagai 'gangguan jiwa'. kata Hidayat.

Sedangkan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengecam keras peristiwa penusukan Syekh Ali kemarin.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber Ditikam, Polisi: Korban Mengira Pelaku Akan Ikut Berfoto

"Mengecam keras penusukan terhadap Syekh Ali Jaber. Saya meminta aparat untuk mengusut tuntas motif di balik penusukan ini. Sangat mungkin ini kejadian terencana dan rasanya Tidak mungkin dilakukan orang gila/tidak waras," cuitnya.*** (Ayunda Lintang Pratiwi/Pangandaran Pikrian Rakyat).

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x