Jenderal Top Iran: Dukungan Militer AS Terhadap Rezim Israel Memperumit Situasi

- 20 Oktober 2023, 18:00 WIB
Mayor Jenderal Bagheri (Kanan) dalam percakapan telepon dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Turki Yasar Guler.
Mayor Jenderal Bagheri (Kanan) dalam percakapan telepon dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Turki Yasar Guler. /Foto/IRNA

ISU BOGOR - Dukungan militer AS terhadap rezim Zionis Israel di tengah perang di Gaza akan memperumit situasi. Hal tersebut disampaikan Jenderal Top Iran, Mayor Jenderal (Mayjen) Bagheri dalam percakapan telepon dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Turki Yasar Guler.

Percakapan melalui telepon tersebut terjadi hampir dua minggu setelah konflik antara Israel dan Palestina, yang dimulai pada 7 Oktober, di mana mereka membahas perkembangan terkini di kawasan, serta masalah pertahanan dan keamanan bilateral dan regional.

Mayjen Bagheri dalam percakapan telepon tersebut menekankan bahwa tindakan rezim Zionis baru-baru ini, meningkatkan tekanan dan keberanian serta penodaan terhadap Masjid Al-Aqsa dan warga Palestina.

Baca Juga: Brigade Al-Qassam Ancam Israel: Respons Kita Terhadap Musuh akan Sangat Menyakitkan

Dikutip dari Kantor Berita IRNA, dia mengatakan bahwa tindakan serius harus diambil untuk mencegah berlanjutnya serangan brutal rezim Zionis terhadap warga sipil di Jalur Gaza.

"Dan juga untuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada warga sipil, termasuk makanan dan obat-obatan, sebagai peringatan terhadap konsekuensi yang mungkin terjadi," tulis IRNA yang mengutip pernyataan Mayjen Bagheri.

Bagheri menyebut dukungan AS, termasuk penyediaan senjata dan amunisi berat untuk rezim Zionis, sebagai partisipasi Pemerintah AS dalam kejahatan rezim Zionis, dan menganggapnya sebagai penyebab rumitnya situasi di Gaza. 

Baca Juga: Korban Tewas Perang Israel vs Hamas Capai 5.200 Jiwa, Terbanyak Warga Palestina

Sementara itu, Menhan Turki, dalam pembicaraan tersebut, berbicara tentang tindakan Pemerintah Turki untuk mengurangi ketegangan dan menghentikan konflik, menekankan bahwa negaranya akan melanjutkan upaya tersebut.***

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x