Alasan Kelelahan Mumtaz Rais Picu Perseteruan dengan Wakil Ketua KPK Nawawi di Pesawat

- 15 Agustus 2020, 20:25 WIB
Ahmad Mumtaz Rais, putra dari Amien Rais.
Ahmad Mumtaz Rais, putra dari Amien Rais. /Pikiran Rakyat/

Sebelumnya, Mumtaz Rais dan Nawawi Pomolango terlibat cekcok di dalam pesawat GA 643 yang melayani rute Gorontalo-Makassar-Jakarta pada Kamis 13 Agustus 2020. Aksi tersebut dipicu Mumtaz Rais, yang duduk di kelas bisnis, menggunakan telepon seluler saat proses pengisian bahan bakar ketika pesawat tersebut tengah transit di Makassar.

Mumtaz yang tengah menelpon telah diingatkan awak kabin Garuda Indonesia sebanyak tiga kali karena dianggap membahayakan keselamatan penumpang. Bukannya meminta maaf, Mumtaz malah marah-marah kepada awak pesawat.

Nawawi Pomolango yang juga ikut dalam pernerbangan tersebut juga menegur Mumtaz. Namun Nawawi malah dihardik oleh Mumtaz sehingga terjadi cekcok di dalam pesawat. Cekcok itu baru berhenti ketika salah seorang penumpang lain meminta maaf dan meminta Mumtaz untuk tenang.

Baca Juga: UPDATE: Terus Melonjak, Sehari Ada 30 Kasus Positif Covid-19 di Bogor Raya 

Tiba di Bandara Soekarno Hatta, Nawawi langsung melaporkan apa yang dilakukan Mumtaz tersebut ke Posko Bandara Soetta. Dia kemudian juga melaporkan perbuatan tidak menyenangkan tersebut kepada Polresta Bandara Soetta.***

Halaman:

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah