Menlu RI Retno Marsudi Sambut Kedatangan 83 Pengungsi Ukraina

- 3 Maret 2022, 18:04 WIB
Menlu RI Retno Marsudi Sambut Kedatangan 83 Pengungsi Ukraina
Menlu RI Retno Marsudi Sambut Kedatangan 83 Pengungsi Ukraina /Antara
ISU BOGOR - Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi dikabarkan menyambut para pengungsi dari Ukraina, Kamis 3 Maret 2022.

"#FMMarsudi menyambut kedatangan 83 pengungsi dari Ukraina, termasuk 3 warga negara asing dan 4 bayi. Semua pengungsi sehat dan dalam kondisi baik," tulis akun resmi Kemlu RI, Kamis petang 3 Maret 2022.

Postingan akun Kemlu RI terkait Menlu RI Retno Marsudi sambut kedatangan puluhan pengungsi Ukraina disambut beragam warganet.

Baca Juga: Ancaman Perang Dunia ke-3 Libatkan Senjata Nuklir Rusia Sangat Realistis, Ini Kata Ahli

"Kabar warga Afghanistan bagaimana," tulis akun @cyfat.

"Alhamdulillah," tulis netizen @mazzini_gsp.

Sebelumnya pemerintah Indonesia termasuk salah satu anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang menyetujui resolusi terkait serangan Rusia ke Ukraina.

Baca Juga: Turki, Mesir dan Tunisia Tunggu Wisatawan Rusia di Tengah Krisis Ukraina

Indonesia bersama 140 negara lain menyepakati resolusi PBB yang meminta Rusia untuk menghentikan serangannya ke Ukraina.

Pemungutan suara dilakukan pada Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk Sidang Khusus Darurat, di Markas Besar Perserikatan Bangsa-Bangsa, New York, Amerika Serikat, Rabu 2 Maret waktu setempat.

Sidang tersebut dipimpin oleh Presiden Majelis Umum PBB Abdulla Shahid.***

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x