Kasus Pembunuhan Brigadir J Ada Kesamaan dengan KM 50, Desmond J Mahesa: Terdakwanya Bisa Juga Bebas

26 Agustus 2022, 20:23 WIB
Kasus Pembunuhan Brigadir J Ada Kesamaan dengan KM 50, Desmond J Mahesa: Terdakwanya Bisa Juga Bebas /
ISU BOGOR - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Desmond J Mahesa bersikukuh di beberapa forum ada kesamaan antara kasus Ferdy Sambo membunuh Brigadir J dengan KM 50.

"Semuanya terlibat, ini by desain, tapi kultur yang membuat mereka menjadi lain," ungkap Desmond J Mahesa.

Tapi kalau seandainya yang meninggal di kasus KM 50 adalah non muslim atau suku batak misalnya akan menjadi lama prosesnya.

Baca Juga: Karangan Bunga Dukung Ferdy Sambo Muncul di Rumah Pribadinya, Netizen: dari Konsorsium 303?

"Maka akan ada autopsi berulang-ulang, semakin terbuka, kasus terbuka karena kultur inilah yang membuat skenario ini jadi kebablasan dan tidak sempurna," kata Desmond J Mahesa.

Terbongkarlah semuanya, inilah yang membuat kultur yang tidak dipahami oleh orang yang merekayasa kasus pembunuhan Brigadir J.

"Seandainya mereka paham kultur, beda lagi pak, catatan saya begitu pak dalam kasus ini," ungkap Desmond J Mahesa di Channel YouTube Indonesia Lawyers Club, Jumat 26 Agustus 2022.

Baca Juga: Ferdy Sambo Ajukan Banding Usai Dipecat, Polri: Dikasih Kesempatan 3 Hari Kerja

Maka dari itu, dalam kasus Brigadir J ini di peradilan harus diungkap seperti apa motifnya.

"Akan muncul semua, kita kan orang hukum, kita akan tahu, kehati-hatian memasang pasal 340 dan tiga macam itu kan bisa lain, pembuktiannya bisa lemah," beber Desmond J Mahesa.

"Bisa terdakwanya juga bebas, ini juga kita harus waspada, harus awasi, nah forum-forum seperti inilah diharapkan akan kita awasi," ungkap Desmond J Mahesa.

Baca Juga: Brimob Bentak Wartawan saat Sidang Etik Ferdy Sambo, Pensiunan Jenderal TNI: Ngeriii

Sebab, lanjut Desmond J Mahesa, jangan sampai peristiwa pembunuhan Brigadir J ini dan KM 50 terulang kembali.

"Jangan sampai pintu masuk yang dulu tidak ada, sekarang sudah terbuka sangat gamblang. Persoalannya Kapolri nya bagaimana ini," ungkapnya.

Sebab, kata Desmond J Mahesa, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo cukup untuk melihat ini, karena siapa lagi yang bisa selain dia.

Baca Juga: Keberadaan Ferdy Sambo Usai Ditetapkan sebagai Tersangka Dipertanyakan, Ahmad Sahroni: Pak Kapolri...

"Jika Kapolri diganti siapa lagi yang bisa beresin ini, jadi kalau ada teman-teman mengapresiasi saya pikir wajar-wajar saja," ungkap Desmond J Mahesa.***

Editor: Iyud Walhadi

Tags

Terkini

Terpopuler