Kapan Baca Yasin 3 Kali di Nisfu Syaban? Begini Menurut Buya Yahya

- 5 Maret 2023, 21:07 WIB
Kapan Baca Yasin 3 Kali di Nisfu Syaban? Begini Menurut Buya Yahya
Kapan Baca Yasin 3 Kali di Nisfu Syaban? Begini Menurut Buya Yahya /Tangkapan layar YouTube Al Bahjah TV

"Akan tetapi Nabi Muhammad SAW mengajarkan sebagaimana kisah dalam riwayat Imam Bukhari, tentang tiga orang yang terperangkap dalam gua, kemudian mau keluar dari gua tidak bisa, mereka menyebut kebaikannya," jelasnya.

Sebagaimana diketahui, berdasarkan kalender Hijriah Indonesia Tahun 2023 M yang disusun Kemenag RI, malam Nisfu Syaban jatuh pada tanggal 8 Maret 2023.

Adapun menurut Kalender Islam Global Tunggal 1444 H yang disusun oleh Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah, 1 Syaban 1444 H jatuh pada Kamis, 21 Februari 2023. Dengan demikian Nisfu Syaban nya jatuh pada tanggal 7 Maret 2023.

Baca Juga: 3 Keistimewaan Nisfu Syaban, Malam Dikabulkan Doa dan Diampuni Dosa

Meski demikian, perlu diingat penentuan kalender Hijriah dengan dasar rotasi bulan menjadi pembeda dengan Masehi dalam dimulainya pergantian hari.

Sistem kalender Masehi memulai hari pada pukul 00.00 waktu setempat sementara kalender Hijriah memulai hari ketika matahari terbenam di tempat tersebut.

Malam Nisfu Syaban

Malam Nisfu Syaban merupakan salah satu malam yang penuh berkah dan paling dinanti-nanti oleh umat Islam di seluruh dunia. Untuk itu, wajib untuk diketahui kapan malam Nisfu Syaban Maret 2023 agar tidak kelewatan mendapatkan berkah dari Allah SWT.

Dikarenakan bulan Syaban adalah salah satu bulan yang dimuliakan oleh Allah, sudah sepatutnya umat Islam meningkatkan ibadah di bulan tersebut.

Baca Juga: Niat dan Tata Cara Sholat Tasbih, Bisa Dikerjakan di Malam Nisfu Syaban 2023

Seperti diketahui, peringatan malam Nisfu Syaban biasanya dilakukan setelah melaksanakan ibadah sholat maghrib. Umat Islam dianjurkan untuk membaca surat Yasin sebanyak tiga kali, jangan lupa untuk melontarkan harapan dan doa kepada Allah setiap kali selesai membacanya.

Halaman:

Editor: Iyud Walhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x