Info Jalur Puncak Hari Ini Jumat 22 Juli 2022, Ada Ganjil Genap dan One Way?

- 22 Juli 2022, 08:01 WIB
Situasi Jalur Puncak ketika macet ke arah Jakarta.
Situasi Jalur Puncak ketika macet ke arah Jakarta. /Isu Bogor/Mutiara Ananda Hidayat

ISU BOGOR - Sebelum bepergian ke kawasan Puncak Bogor di momen akhir pekan, ada baiknya untuk menyimak info seputar situasi dan kondisi lalu lintas jalur wisata tersebut.

Pasalnya, setiap akhir pekan, polisi selalu menerap sistem ganjil genap dan one way di Jalur Puncak, tak terkecuali untuk hari ini, Jumat, 22 Juli 2022.

Berdasarkan info dari TMC Polres Bogor, rekayasa lalu lintas ganjil genap mulai berlaku pada Jumat siang, pukul 14.00 WIB.

Baca Juga: Info Penyekatan Ganjil Genap Jalur Puncak Hari Ini Jumat 22 Juli 2022, Simak Baik-baik!

"Hari Jumat, Sabtu, Minggu, tanggal 22, 23, 24 Juli 2022 di Jalur Puncak diberlakukan ganjil genap," terang TMC Polres Bogor.

Sementara, sisten one way tidak diberlakukan, baru diterapkan pada hari Sabtu dan Minggu, sesuai ketentuan polisi.

Dua rekayasa lalu lintas tersebut memang sudah biasa diterapkan di kawasan wisata Puncak untuk meminimalisir terjadinya kepadatan lalu lintas.

Baca Juga: Jadwal Ganjil Genap Puncak Bogor Akhir Juli 2022, Cek Waktu dan Sesuaikan Keberangkatan!

Sebab itulah pengguna jalan harus menyesuaiakan waktu keberangkatan agar tidak terjbak penyekatan atau penutupan jalur.

Halaman:

Editor: Mutiara Ananda Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x