Pemain Gagal Bersinar di Spanyol Gareth Bale, Pulang Kampung ke Inggris

- 17 September 2020, 22:03 WIB
Manchester United diduga kembali tertarik untuk mendatangkan Gareth Bale.
Manchester United diduga kembali tertarik untuk mendatangkan Gareth Bale. /Galih Nur Wicaksono/Sport Mole

ISU BOGOR - Pemain yang gagal bersinar di Real Madrid Gareth Bale dikabarkan segera bergabung dengan klub asal Tottenham Hotspur. Pada kesempatan itu, Bale akan menandatangani kontrak dengan Tottenham sebagi pemain pinjaman.

Menurut laporan Marca, dikutip skysport, Kamis 17 Septembe 2020 merupakan hari terakhir bagi Bale di pemusatan latihan Madrid, Valdebebas. Menurut laporan tersebut, Madrid mengakui kepindahan Bale ke Tottenham hampir mencapai kesepakatan.

Bale akan menjadi pemain Tottenham dengan status peminjaman selama satu musim dengan gaji sebesar 30 juta euro (setara Rp525,3 miliar). Pemain jebolan Southamton itu akan memiliki klausul pembelian mencapai 40 juta euro.

Baca Juga: Ada 3 Hal Perintah Bima Arya kepada Aparatur Selama PSBMK, Plus Mandi

Bale kembali bersama The Lilywhites atas izin Jose Mourinho. Meski demikian, Presiden Tottenham Daniel Levy menjadi aktor penting kembalinya pemain asal Wales itu ke klub London tersebut.

Apabila tidak ada persoalan dalam negosiasi terakhir antara Bale dengan Levy, winger 31 tahun itu akan resmi menjadi pemain Tottenham pada Jumat.

Selain merampungkan poin-poin kesepakatan dalam kontrak, Bale juga perlu memenuhi persyaratan dari pemerintah Inggris.

Baca Juga: Hingga September Sudah 2.231 Kasus, Bagaimana Siasat Kota dan Kabupaten Bogor Cegah Penularan Corona

Dalam situasi pandemi virus corona seperti saat ini, Inggris meminta setiap orang yang bepergian dari Spanyol wajib menjalani masa karantina selama dua pekan.***

Editor: Chris Dale


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x