Tak Gentar Diserang Warganet, Anji Dikirimi Masker Istana Hingga Unggah Keresahan Hak Berpendapat

- 26 Juli 2020, 18:50 WIB
Tangkapan layar foto Anji bermasker dari Istana.
Tangkapan layar foto Anji bermasker dari Istana. /Linna Syahrial

Baca Juga: Aneh dengan Foto Jenazah Pasien Covid-19 Karya Jhosua Irwandi, Warganet Bilang Komen Anji Janggal

Dalam unggahan foto dirinya bermasker dari Istana tersebut, ia menjelaskan betapa Anji menghormati Presiden Joko Widodo dan mengerti posisinya sebagai kepala negara dengan banyak kepentingan yang harus diperhatikan termasuk isu pandemi dan ekonomi.

Ia mengungkapkan keresahannya karena menulis jangan pakai masker saat olahraga dengan salah menulis letak huruf kapitalnya, kemudian menjadi ramai dikecam.

Anji hanya menulis dengan huruf kapital pada kata jangan pakai masker, yang membuatnya Tren di Twitter bersama komentarnya tentang keanehan foto jenazah Covid-19.

Musisi yang pernah jadi vokalis band drive itu merasa klarifikasinya tentang penulisan itu saat tren akan teta dianggap salah.

Baca Juga: Dukacita dan Perintah Presiden Joko Widodo Atas Banjir Luwu Utara di Twitter

Padahal berulang kali, ia merasa malah mengkampanyekan protokol kesehatan, termasuk memakai masker dalam berbagai media dan karya.

Tak digubrisnya penjelasan kali ini pun, membuat Anji banyak menyuarakan kembali hak berpendapat saat berkomentar menanggapi kecaman warganet.

 

Halaman:

Editor: Linna Syahrial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah